Jasad Mayat yang Tergantung di Pohon Kelapa Diduga Terlibat Kasus Narkoba

Chandra Iswinarno Suara.Com
Kamis, 14 Maret 2019 | 11:56 WIB
Jasad Mayat yang Tergantung di Pohon Kelapa Diduga Terlibat Kasus Narkoba
Ilustrasi gantung diri (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Misteri penemuan jasad Irfandi (25) yang tergantung pada pohon kelapa setinggi tiga meter di tepi Pantai Kuda Laut, Kecamatan Karimun, Selasa (12/3/2019) malam, akhirnya terkuak.

Pria asal Telaga Tujuh Kecamatan Karimun tersebut nekat gantung diri karena tak kuat menghadapi permasalahan hidupnya.

Dari informasi yang dihimpun kepolisian setempat, Irfandi tersebut tertangkap polisi karena dugaan terlibat kasus narkoba.

Kanit Reskrim Polsek Balai Karimun Iptu Brasta Pratama Putra mengonfirmasi informasi tersebut. Bahkan, ia menyebut Irfandi masih dalam masa status wajib lapor.

Baca Juga: Cuitan Geram Putri Gus Mus Tanggapi Omongan 'Hasrat Seksual' Tengku Zul

"Pelaku gantung diri ini masih wajib lapor," ujar Brasta, Rabu (13/3/2019).

Selain itu, informasi lainnya menyebut Irfandi juga terlibat masalah dalam keluarganya. Namun, Brasta tidak menjelaskan secara rinci permasalahan tersebut.

"Keterangan yang kita dapat, yang bersangkutan juga ada masalah dengan keluarganya," ucapnya.

Sebelumnya, Warga di Kawasan Kuda Laut, Baran, Kabupaten Karimun Kepulauan Riau digegerkan temuan jasad pria yang tergantung di pohon kelapa pada Selasa (12/3/2019) malam.

Kali pertama, jasad Irfandi ditemukan seorang nelayan yang sedang melintas sekitar pukul 22.37 WIB di pinggir pantai. Melihat adanya sosok pria tergantung, warga kemudian melaporkannya ke Polsek Balai Karimun.

Baca Juga: Wiranto Rapat dengan KPU dan Bawaslu Cegah Konflik Kampanye Terbuka

Pihak kepolisian sebelumnya juga menyatakan Irfandi tewas bunuh diri, karena tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI