Suara.com - Calon Presiden Nomor Urut 02 Prabowo Subianto dielu-elukan massa pendukungnya saat berada di Pekanbaru, Riau, Rabu (13/3/2019).
Kala Prabowo tiba di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, massa penyambut menggenakan teriakan namanya.
"Prabowo... Prabowo... Prabowo...," teriak relawan seperti diberitakan Riauonline.co.id—jaringan Suara.com.
Prabowo sendiri sebelumnya disambut oleh Lembaga Adat Melayu Riau dan langsung dipasangkan tanjak sesaat setelah turun dari pesawat pribadinya.
Baca Juga: Preview Liga Champions: Ancaman Gol Tandang Lyon di Markas Barcelona
Prabowo tampak gagah mengenakan tanjak berwarna merah marun tersebut, disamping ia mengenakan kemeja cokelat khas Gerindra.
Sejumlah relawan bahkan merasa belum puas melihat sosok Prabowo, hingga memukul-mukul kaca mobil Toyota Vellfire untuk meminta Prabowo membuka kaca.
Relawan yang memukul kaca mobil kemudian mengacungkan jari jempol dan telunjuknya sebagai bentuk dukungan untuk Prabowo – Sandiaga.
"Pak, buka Pak, Pak Prabowo," teriak seorang emak-emak sambil memegang stiker bertuliskan gambar Prabowo dan Sandiaga.
Tak lama setelah itu, Prabowo membuka kaca mobil dan melemparkan senyuman ke relawan mengetuk kaca mobilnya.
Baca Juga: Senang Dibebaskan, Siti Aisyah Bagi-bagi Uang di Kampung Halaman
"Makasih pak," ujar ibu tersebut dan kemudian mobil berjalan menuju GOR Gelanggang Remaja.