TKN ke Amien Rais: Kalau Jokowi Menang Berarti Doa Malaikatnya Tak Terkabul

Rabu, 13 Maret 2019 | 15:05 WIB
TKN ke Amien Rais: Kalau Jokowi Menang Berarti Doa Malaikatnya Tak Terkabul
Amien Rais di acara jalan sehat relawan Prabowo - Sandiaga di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (2/2/2019). (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Komunikasi Politik Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo - Ma'ruf Amin, Usman Kansong menilai Amien Rais semakin bertingkah aneh seiring bertambahnya usia. Usman bahkan menyebut Amien Rais semakin tua semakin tidak rasional.

Hal itu dikatakan Usman menanggapi pernyataan Amien Rais yang menyebut malaikat ikut mendoakan Capres petahana Jokowi kalah di Pilpres 2019.

"Amien Rais ini makin tua makin aneh, makin tua makin enggak jelas, makin tua makin irasional. Jadi, gimana tuh misalkan Pak Jokowi yang menang berarti doa malaikatnya enggak terkabul," ujar Usman di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (13/3/2019).

"Ya kan?, kan logikanya seperti itu. Malaikat doanya pasti terkabul. Kalau Pak Jokowi menang masak kita bilang doa malaikat enggak terkabul," Usman menambahkan.

Baca Juga: Survei Konsepindo: Jokowi - Maruf 55 Persen, Prabowo - Sandi 33,2 Persen

Menurut Usman, Amien Rais seharusnya lebih bersikap bijaksana sering bertambahnya usia. Bukan justru bersikap aneh dan tidak rasional.

Selain itu, Usman juga menyinggung mantan Ketua Umum MPR itu untuk lebih baik menepati janjinya berjalan kaki dari Yogyakarta ke Jakarta. Janji tersebut, kata Usman, sempat dilontarkan Amien Rais saat Pilpres 2014.

"Penuhi saja janji Anda dulu waktu katanya Pak Jokowi menang dia mau jalan dari Jogja ke Jakarta. Itu saja belum dia penuhi, udah gitu dia mulai yang baru-baru lagi dia. Udah itu dulu deh dipenuhi," ungkapnya.

Sebelumnya, Ketua Dewan Kehormatan PAN, Amien Rais menganggap di era kepemimpinan Jokowi, pemerintah Indonesia berjalan tidak baik. Amien Rais bahkan menyebut para malaikat juga tahu soal itu dan meminta agar pemimpin Indonesia saat ini bisa diganti, alias kalah pada Pilpres 2019.

"Tapi dengan bahasa Indonesia, malaikat ini tiap hari turun. Tiap hari lapor kepada Allah, Ya Allah bangsa Indonesia itu sebenarnya bangsa yang punya potensi tapi pemimpinnnya ugalan-ugalan tolong Ya Allah kalahkan, tentukan kalah," ujar Amien Rais.

Baca Juga: Nembak Cewek Tapi Ditolak, Siswa Coba Terjun dari Lantai 2 Gedung Sekolah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI