Suara.com - Kecewa karena gadis yang ia sukai menolak cintanya, seorang siswa sekolah menengah pertama di Malaysia berusia 13 tahun berusaha bunuh diri dengan terjun dari atap sekolah berlantai dua di Banting, Selangor, Selasa (12/3/2019).
Sebelum melakukan aksinya, siswa tersebut sempat menulis surat pendek bertulis tangan yang menyatakan kecewaannya.
Kekecewaannya itu, seperti diberitakan Astrowani, Rabu (13/3/2019), adalah siswi yang disukainya justru memilih untuk menjadi pacar temannya.
“Tim pemadam kebakaran datang ke lokasi setelah dihubungi pihak sekolah. Setelah dibujuk, korban bisa diselamatkan,” kata pernyataan Pusat Operasi Kebakaran Selangor.
Baca Juga: Sri Mulyani Apresiasi 30 Pembayar Pajak Bernominal Besar, Ini Daftarnya
Setelah diselamatkan, korban dibawa ke Rumah Sakit Banting memakai ambulans untuk pemeriksaan intensif.
Kepala Kepolisian Distrik Kuala Langat Inspektur Azizan Tukiman mengatakan, menerima laporan insiden itu pada Selasa siang sekitar pukul 13.30 waktu setempat.
Setelah menerima laporan, polisi bergegas ke lokasi dengan Angkatan Pertahanan Malaysia (APM) dengan bantuan tim Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan.
Siswa itu diselamatkan setelah dibujuk selama hampir setengah jam. "Pelajar itu hanya menderita luka ringan di lengannya,” tukasnya.
Kepada polisi, siswa itu mengakui mencoba bunuh diri karena kecewa terhadap siswi yang disukainya.
Baca Juga: Tak Terima Mobil Dinas Disalip, Camat di Boyolali Gebuki Sopir di Jalanan
"Korban mengatakan dia telah bertemu dengan seorang siswi perempuan kemarin untuk mengekspresikan cintanya, tetapi menolak. Siswi itu lebih memilih siswa lain,” jelasnya.