Rabu Besok, 2 WNI Korban Mutilasi di Malaysia Dipulangkan ke Jawa Barat

Selasa, 12 Maret 2019 | 17:52 WIB
Rabu Besok, 2 WNI Korban Mutilasi di Malaysia Dipulangkan ke Jawa Barat
Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo. (Suara.com/Stephanus Aranditio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua WNI korban mutilasi di Malaysia akan dipulang kan ke Bandung dan Pangandaran, Jawa Barat, Rabu (13/3/2019) besok. Mereka akan diberangkatkan dari Malaysia pagi hari.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo menjelaskan dua WNI korban mutilasi di Malaysia itu bernama Nuryanto dan Ai Munawaroh.

"Rencana besok tanggal 13 Maret sekira pukul 7.30 sampai 8.30 waktu Malaysia untuk dua jenazah atas nama Nuryanto dan Ai Munawaroh. Mereka akan diterbangkan dari Malaysia ke Indonesia," kata Dedi di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (12/3/2019).

Nuryanto akan dipulangkan ke Baleendah, Bandung. Sementara Ai Munawaroh akan dipulangkan ke Mangunjaya, Pangandara, Jawa Barat.

Baca Juga: WNI Jadi Korban Mutilasi di Malaysia, Indonesia Ajukan Pengembalian Jenazah

Dedi menjelaskan pemulangan diurus Kementerian Luar Negeri. Sementara Selasa ini tengah diupayakan penyelesaian dokumen pemulangan.

"Pihak Kemenlu telah menyiapkan dua kendaraan untuk membawa jenazah, hari ini sedangkan diupayakan menyelesaikan dokumen-dokumen yang diperlukan," kata dia.

Polisi Diraja Malaysia (PDRM) telah menangkap dua WNA Pakistan terkait kasus mutilasi WNI. Hingga saat ini PDRM masih memburu satu pelaku lainnya yang diduga aktor intelektual kasus ini.

Ai Munawaroh, jasad perempuan termutilasi ditemukan di Sungai Baloh, Selangor, Malaysia pada 26 Januari 2019. Ai diduga merupakan sekretaris Ujang Nuryanto, pengusaha tekstil asal Bandung, Jawa Barat. Jasad Ai ditemukan bersama jasad Ujang Nuryanto yang juga menjadi korban mutilasi.

Baca Juga: Aisyah, Kisah Tragis Balita yang Disiksa dan Dimutilasi Pasutri Pengasuhnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI