Suara.com - Jokowi saat Kampanye : Anda Tahu Kan Unicorn, yang Online-online Itu!
Calon Presiden petahana Joko Widodo kembali mengungkit startup dengan status unicorn dalam acara kampanyenya. Kali ini dia mempertanyakan peserta kampanye siapa yang tidak tahu istilah unicorn.
Hal itu dikatakan Jokowi di depan ribuan peserta dalam acara kampanye Festival Satu Indonesia yang digelar di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (10/3/2019) malam.
"Dari 7 (unicorn di asean), 4-nya ada di Indonesia sebentar lagi juga akan tambah lagi. Tahu kan unicorn, tahu? Tahu ya?" Tanya Jokowi ke peserta kampanye di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (10/3/2019) malam.
Baca Juga: Tekuk Kalteng Putra, PSIS Semarang Naik Peringkat Dua Klasemen Grup C
Pertanyaan Jokowi langsung disambut teriakan histeris para peserta kampanye dengan teriakan "tahu!". Tak lama setelah itu Jokowi langsung menyambung pidatonya
"Unicorn itu yang online-online itu," tambah Jokowi.
Setelah itu Jokowi menjelaskan di Indonesia sudah memiliki empat perusahaan startup yang berstatus sebagai unicorn. Melalui hal ini Jokowi mengajak seluruh anak muda untuk memanfaatian peluang berbisnis melalui jaringan internet karena Indonesia menjadi pasar yang bagus untuk hal itu.
Jokowi meminta anak muda memanfaatian peluang ini karena dia berjanji akan mendukung anak muda yang mencoba mengeluti bidang ini
"Dengan jaringan yang sudah mapan banyak sekali peluang anak muda kita untuk berusaha, ingat di Asean, di 10 negara Asean, sekarang sudah ada 4 unicorn yg ada di indonesia," jelasnya.
Baca Juga: Persija Melawat ke Shan United, Bruno Matos Incar Kemenangan Perdana
Seperti diketahui, Startup unicorn adalah startup yang telah memiliki nilai valuasi mencapai 1 miliar dolar AS atau setara dengan Rp 14 triliun.
Di Indonesia ada empat startup unicorn dari total 7 startup unicorn di ASEAN, yakni BukaLapak, Traveloka, Tokopedia, dan Gojek.