Ingatkan Hari Pencoblosan, Relawan Pertiwi Gelar Rabonan

Chandra Iswinarno Suara.Com
Rabu, 06 Maret 2019 | 11:29 WIB
Ingatkan Hari Pencoblosan, Relawan Pertiwi Gelar Rabonan
Relawan Pertiwi pendukung Jokowi-Maruf menggelar gerakan 'Rabonan' di salah satu Pasar Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu (6/3/2019). [Suara.com/Adam Iyasa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Relawan perempuan Tangguh Pilih Jokowi (Pertiwi) gelar gerakan 'Rabonan' yang bertujuan menyosialisasikan pasangan calon (paslon) nomor 01 Jokowi-Maruf Amin di pelosok Kota Semarang, Jawa Tengah.

Pengarah Relawan Pertiwi Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu mengatakan gerakan Rabonan sengaja dilakukan untuk mengingatkan masyarakat bahwa hari pencoblosan pada 17 April 2019 bertepatan dengan hari Rabu.

"Jadi kita akan selalu mengingatkan, tanggal 17 April itu saat Pemilu jatuhnya hari Rabu, maka gerakan Rabonan menjadi pengingat kepada masyarakat," kata Hevearita, saat blusukan di Pasar Karangayu Semarang, Rabu (6/3/2019).

Lantaran itu, setiap hari Rabu pula, Relawan Pertiwi akan berkeliling Kota Semarang seperti di pasar tradisional, perkumpulan perempuan dan pelosok kampung untuk mengampanyekan Jokowi-Maruf Amin.

Baca Juga: Alami Luka Bakar Sekujur Tubuh, Rizky Diduga Tersengat Listrik Menara Sutet

"Pokoknya ingat Rabu, itu pencoblosan, buka lembar kertas suara lalu coblos gambar Pak Jokowi-Maruf Amin," kata Hevearita yang tengah cuti sebagai Wakil Wali Kota Semarang.

Hevearita menyebut, ada sejumlah pasar yang akan di Kota Semarang yang akan dikunjunginya untuk sasaran kampanye. Di antaranya Pasar Karangayu, Pasar Krempyeng, Pasar Damar, Pasar Rasamala, Pasar Jakrah, Pasar Mangkang, Pasar Purwogondo, Pasar Surtikanto, Pasar Bugangan, Pasar Langgar, Pasar Karimata, Pasar Pedurungan, Pasar Suryokusumo, Pasar Gayamsari, dan lainnya.

"Pasar itu tempat berkumpulnya masyarakat berbagai kalangan, terutama kaum ibu-ibu. Saya ingin menggalang suara ibu-ibu untuk mendukung pasangan Jokowi-Ma’ruf. Jangan sampai suara perempuan salah pilih pemimpin," katanya.

Tak hanya mengampanyekan Jokowi-Maruf, blusukan Rabonan juga dimaksudkan untuk menangkal pesan kampanye hitam yang selalu menyasar harga sembako.

"Kenapa ke pasar tradisional, agar ibu-ibu yakin dan tidak takut belanja karena kabar hoaks harga sembako tak stabil. Buktinya tadi harga sangat terjangkau, tempe 5 ribu dapat gede, daging ayam satu kilo hanya Rp 27.500," katanya.

Baca Juga: Sandy Tumiwa Curhat Ini ke Mantan Istri Sebelum Ditangkap Polisi

Karenanya, sebagai wakil walikota dia sudah mengambil cuti setiap hati Rabu, mulai dari 5 Maret 2019 sampai 10 Apri 2019. Surat cuti telah disetujui Gubenur Jateng Ganjar Pranowo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI