FACE of JAKARTA: Bertahan di Tanah Warisan Setelah Si Jago Merah Mengamuk

Senin, 04 Maret 2019 | 07:25 WIB
FACE of JAKARTA: Bertahan di Tanah Warisan Setelah Si Jago Merah Mengamuk
Korban kebakaran Jakarta. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hal senada dengan Adar dan Abdul juga diucapkan oleh Dani (50), korban kebakaran di lokasi padat penduduk lainnya di Jalan Ketapang Utara, Krukut, Jakarta Barat.

Sebagian rumah Dani hangus terbakar dalam kebakaran yang terjadi Selasa (26/2/2019) lalu. Hanya tinggal menyisakan lemari pakaian yang utuh tidak terbakar. Sementara dagangan berupa jejeran botol minyak sereh yang berada di ruang depan ludes terbakar.

Dani, korban kebakaran Jakarta. (Suara.com/Novian)
Dani, korban kebakaran Jakarta. (Suara.com/Novian)

Dani yang juga warga keturunan Betawi mengaku berat hati jika harus meninggalkan rumah untuk pindah ke lokasi lain yang tidak padat peduduk. Meski sanak saudaranya selalu menyarankan untuk menjual rumah lama dan membeli yang baru, namun Dani enggan melakukannya.

"Nggak mau pindah, udah banyak yang nyaranin untuk dijual tapi saya gak mau karena ini warisan dari orang tua. Walau saya sendirian biar di sini, hidup di sini, mati di sini," ucapnya yang sedang duduk di bagian belakang bangunan rumah seluas 3 x 7 meter.

Baca Juga: Nenek 70 Tahun Tewas Dalam Kebakaran Rumah Besar di Depok

Dani, korban kebakaran Jakarta. (Suara.com/Novian)
Dani, korban kebakaran Jakarta. (Suara.com/Novian)

Tercatat sebanyak 165 rumah ludes dan 1.251 jiwa terdampak kebakaran di Tomang. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Gubernur Anies Baswedan bahkan sampai terjun langsung ke lokasi guna memastikan masyarakat mendapatkan bantuannya segera.

Sekarang bantuan yang diterima korban baik dari pemerintah setempat, lembaga atau instansi serta masyarakat lambat laun mulai terasa. Rumah yang dahulu hangus terbakar, sekarang mulai tampak bentuknya seperti awal. Tangan-tangan tukang terlihat dengan seksama menempelkan bata ke bata lainnya dengan perekat semen dan pasir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI