Pasang Spanduk Tolak Cawagub DKI dari PKS, FBR: Enggak Ada Bau-bau Betawi

Selasa, 26 Februari 2019 | 13:50 WIB
Pasang Spanduk Tolak Cawagub DKI dari PKS, FBR: Enggak Ada Bau-bau Betawi
Spanduk FBR bertuliskan 'Kite menolak Wagub DKI Jakarta dari PKS' dipasang di belakang halte bus DPRD di Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat. (Suara.com/Tyo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Spanduk berwarna hijau dengan tulisan putih berisikan penolakan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) terpasang di depan Gedung DPRD Jakarta, pada Selasa (26/2/2019). Spanduk itu mengatasnamakan Forum Betawi Rempug (FBR).

Berdasarkan pantauan Suara.com, spanduk itu tepatnya dipasang di belakang halte bus DPRD di Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

"Kite menolak Wagub DKI Jakarta dari PKS, Forum Betawi Rempug (FBR)," tulis spanduk tersebut.

Ketua FBR Pusat Luthfi Hakim saat dikonfirmasi soal spanduk penolakan Cawagub dari PKS membenarkan dipasang pihak FBR. Dia menjawab dengan sebuah pantun.

Baca Juga: Aksi Perusakan Musala, Ari Diduga Sedang Kerasukan

"Betul.. Beras kencur dicampur es, Dibelinya dekat terminal, Nyok tolak wagub PKS, Sebab warga tidak kenal," kata Luthfi saat dihubungi wartawan, Selasa (26/2/2019).

Juru Bicara FBR Fajri Husbin juga membenarkan gagasan dari spanduk tersebut, FBR menginginkan sosok cawagub DKI yang berasal dari Betawi.

"Jadi kita menginginkan bukan menolak PKS-nya tapi menolak orangnya, seharusnya orang yang dikenal, gitu lho, paling enggak ada bau-bau betawinya lah, ane enggak usah sebut siapa," jelas Fajri.

Seperti diketahui teka-teki cawagub pengganti Sandiaga Uno belum menemui titik terang, hingga kini Gubernur Anies Baswedan belum meneriman rekomendasi nama dari partai PKS dan Gerindra.

Adapun tiga nama yang menjadi kandidat cawagub DKI Jakarta adalah Wakil Wali Kota Bekasi Ahmad Syaikhu, Sekretaris DPW PKS DKI Agung Yulianto, dan Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Abdurrahman Suhaimi.

Baca Juga: Bawaslu Belum Bisa Putuskan Usut Kampanye Hitam Emak-emak Karawang

Sementara Ketua Umum DPW PKS DKI Jakarta, Sakhir Purnomo sempat mengumumkan dua nama yang jadi rekomendasi untuk Anies.

Dua nama cawagub yang disebut lolos tes uji kelayakan adalah Ahmad Syaikhu dan Agung Yulianto. Sementara satu nama lainnya yakni Abdurrahman Suhaimi tersingkir dari pencalonan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI