Didukung Arus Baru Muslimah, Ma'ruf: Kita Juga Didukung Emak-emak

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Minggu, 24 Februari 2019 | 17:33 WIB
Didukung Arus Baru Muslimah, Ma'ruf: Kita Juga Didukung Emak-emak
Calon Wakil Presisen nomor urut 02 Ma'ruf Amin. (Suara.com/Fakhri Fuadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekitar 15.000 peserta Muslimah Bersatu untuk Indonesia yang didominasi 'emak-emak' mendeklarasikan dukung untuk pasangan Jokowi - Ma'ruf di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (24/02/2019).

Terkait hal tersebut, Calon Wakil Presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin menganggap dukungan 'emak-emak' terhadap pasangan Jokowi - Ma'ruf tidak kalah dari kubu Prabowo - Sandiaga.

Menurut Ma'ruf Amin, dukungan dari emak-emak yang sering dikaitkan dengan Capres dan Cawapres Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno hanyalah klaim belaka.

"Itu kan hanya klaim saja (dukungan emak-emak untuk Prabowo-Sandi). Buktinya survei juga banyak yang bilang dukung 01. Hari ini juga banyak," ujar Ma'ruf Amin seusai acara.

Baca Juga: Jokowi Akan Pidato di Hadapan Relawan, Lalin di Sentul Padat Merayap

Berdasarkan keterangan tertulis, acara ini dihadiri dari kelompok pengajian, organisasi perempuan, dan Ormas perempuan keagamaan dan sosial yang tergabung dalam Arus Baru Muslimah.

Melalui deklarasi ini, Ma'ruf berharap para peserta mampu mengajak kerabatnya untuk memilih Capres dan Cawapres nomor urut 01 pada Pilpres 2019 yang akan berlangsung 17 April mendatang.

"Luar biasa Arus Baru Muslimah sangat semangat sekali. Mudah-mudahan setelah ini bisa mengajak keluarga, saudara, sampai tetangganya untuk milih 01," kata Ma'ruf. (Fakhri Fuadi)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI