Suara.com - Ketua Dewan Pertimbangan Partai Berkarya Titiek Soeharto menghadiri acara doa bersama Munajat 212 di Monas, Jakarta Pusat, Kamis (21/2/2019) malam. Perempuan pemilik nama lengkap Siti Hediati Hariyadi itu hadir sekitar pukul 18.00 WIB.
Berdasarkan pantauan Suara.com, kehadiran Titiek langsung disambut riuh jamaah Munajat 212. Dengan mengenakan pakaian hitam dengan kerudung putih, Titiek pun langsung menyapa jamaah seraya mengacungkan salam dua jari dari atas panggung.
Sontak para jamaah 'Munajat 212' pun kompak mengikuti salam dua jari.
"Sudah hadir di hadapan kita, Bu Titiek Soeharto. Kita doakan semoga menjadi ibu negara," tutur panitia.
Baca Juga: Dapat Pelanggan Emosian, Driver Ojek Online Ini Serba Salah
Acara doa bersama Munajat 212 didahului dengan Salat Maghrib berjamaah. Para jamaah pun tampak mulai mengisi shaf yang telah disediakan penyelenggara.
Dalam acara doa bersama itu, Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab juga dijadwalkan akan memberikan ceramah. Panglima FPI, Maman Suryadi mengatakan ceramah Rizieq akan disampaikan kepada jamaah melalui sebuah rekaman suara langsung dari Mekkah.
"Mudah-mudahan ada, nanti ada penyampaian dari beliau langsung. Kayaknya lewat suara-suara aja," tutur Maman saat ditemui di lokasi acara 'Munajat 212' di Monas, Jakarta Pusat.