Setelah Bebas, Ahok Kangen Dijemur di Rutan Mako Brimob

Kamis, 21 Februari 2019 | 16:16 WIB
Setelah Bebas, Ahok Kangen Dijemur di Rutan Mako Brimob
Hasil bidik layar dari vlog Basuki Tjahaha Purnama (Ahok). (chanel Youtube Panggil Saya BTP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok menikmati masa liburan pascabebas dari rumah tahanan (rutan) Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok. Meski telah bebas, Ahok mengakui seringkali merindukan momen saat 'dijemur' di rutan Mako Brimob.

Pengakuan itu Ahok utarakan melalui vlog terbarunya di chanel Youtube Panggil Saya BTP berjudul Liburan ke Bali dan Partai Pilihan. Awalnya Ahok tampak sedang menikmati suasana pagi hari di kawasan Ubud, Bali.

Saat matahari mulai meninggi dan menyinari tubuhnya, Ahok kembali mengenang masa-masa saat  dijemur di Mako Brimob. Mantan narapidana kasus penodaan agama itu mengakui sulit melupakan momen tersebut. 

"Sudah lama enggak berjemur. Kadang-kadang kangen juga waktu dijemur di Mako Brimob. Kangen jemurnya," kata Ahok dalam vlog seperti dikutip Suara.com, Kamis (21/2/2019).

Baca Juga: Richard Muljadi Sakit, Pengacara dan Keluarga Langsung Jenguk ke RSKO

Ahok yang mengenakan kaos berkerah dan celana jeans itu tampak begitu sumringah. Ia mengakui sangat menyukai liburannya kali ini ke Bali yang disuguhkan pemandangan seperti hutan.

Sebelum memulai aktivitas di pagi hari, ia pun sudah menyempatkan untuk olahraga yoga. Selama 35 menit, Ahok melakukan yoga yang ia sebut sebagai yoga ala BTP.

"Tadi pagi-pagi sudah lakukan yoga ala BTP. Pokoknya 35 menit yoga versi saya. Ya lumayan, pemekaran perut agak bertahan tidak secepat yang kita kira," ungkap Ahok sambil tertawa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI