Namun dikategori terakhir yakni kaum pelajar, Partai Gerindra berhasil mendapatkan suara terbanyak dari 11,5 persen presentasi pemilih terpelajar. Gerindra unggul dengan perolehan suara 23,9 persen. Kemudian disusul PDIP 15,9 persen, Demokrat 8,0 persen, PKS 7,2 persen, NasDem 5,8 persen.
"Ini satu-satunya segmen yang dikuasai Gerindra," jelas Rully
Survei ini dilakukan pada 18 hingga 25 Januari 2019, dengan menggunakan 1.200 responden. Survei dilakukan di 34 provinsi di Indonesia dengan menggunakan metode multistage random sampling. Wawancara dilakukan secara tatap muka menggunakan kuesioner. Margin of error survei ini adalah 2,8 persen.
Baca Juga: Menakjubkan, Begini Penampakan Hewan yang Masuk Mesin X-Ray