Anies Belum Terima Dua Nama Cawagub Pengganti Sandiaga Uno

Selasa, 19 Februari 2019 | 10:25 WIB
Anies Belum Terima Dua Nama Cawagub Pengganti Sandiaga Uno
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan usai memimpin apel Gelar Pasukan Operasi Lintas Jaya 2019 di Lapangan Ikatan Restoran dan Taman Indonesia atau IRTI, Monas, Jakarta Pusat, Senin (11/2/2019). (Suara.com/Stephanus Aranditio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan belum menerima dua nama calon wakil gubernur pengganti Sandiaga Uno yang direkomendasikan Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Gerindra. Pekan ini semua proses seleksi ditargetkan akan selesai.

Pertemuan antara Anies dengan PKS dan Gerindra Senin (18/2/2019) kemarin di Balai Kota hanya pemberitahuan jika proses seleksi sudah mencapai tahap final.

"Tadi pagi saya kedatangan Gerindra - PKS. Mereka menyampaikan bahwa sudah konklusif menyepakati dua nama, kemudian mereka akan mengirimkan. Mudah-mudahan sebelum akhir pekan selesai," kata Anies kepada wartawan.

Anies menyebut proses ini masih menunggu tanda tangan dari empat orang yang berwenang yakni masing-masing 2 dari DPD dan DPP PKS - Gerindra.

Baca Juga: Jalani Sidang Lanjutan, Ahmad Dhani: Saya Enggak Boleh Bicara sama Polisi

Saat ditanya awak media terkait dua nama yang lolos sebagai rekomendasi dari tes uji kelayakan, Anies mengaku belum tahu dua nama itu.

"Belum, dan saya enggak tanya juga," jelasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI