Suara.com - Pegawai Lion Air tewas misterius di kamar kost di Jalan Angkasa, Kota Banjarbaru, Sabtu (16/2/2019) kemarin malam sekira pukul 20.00 WIB. Pegawai Lion Air itu bernama Rosyandi Abdul Rahman Latip Salili alias Yandi (28).
Kapolsek Banjarbaru Barat Kompol Syaiful Bob menjelaskan Rosyandi Abdul Rahman Latip Salili alias Yandi berdomisili di jalan Sulawesi RT 040 No 32 Kelurahan Karang Rejo Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
“Korban merupakan karyawan swasta di Lion Air,” ujarnya, Minggu (17/2/2019).
Kejadian ini pertama diketahui sekitar pukul 19.00 WITA saat dirinya diminta untuk mengecek kondisi Yandi oleh saksi lainnya yang tidak bisa menghubungi karena nomor HP tidak aktif.
Baca Juga: Tergelincir di Bandara Pontianak, Lion Air JT 714 Berhasil Dievakuasi
Seorang saksi, Reza pun mengintip bagian dinding kamar yang terdapat lobang. Tragisnya, Reza mendapati temannya itu telah terbujur kaku dengan kondisi badan membengkak dan membiru serta mengeluarkan aroma tidak sedap.
Sekitar pukul 22.40 Wita, korban dibawa menuju RSUD Idaman Kota Banjarbaru oleh Ambulan BPK EKT serta Polsek Banjarbaru Barat untuk dilaksanakan Visum.