Suara.com - Kereta Rel Listrik milik PT. Kereta Commuter Indonesia (KCI) menjadi sasaran vandalisme pada Kamis (14/2/2019) sore. KRL nomor 1787/1788 jurusan Bogor-Jatinegara yang melintas dari stasiun Pasar Minggu ke Pasar Minggu Baru dilempar batu oleh orang tak dikenal pada pukul 14.55 WIB.
"Aksi vandalisme yang dilakukan tersebut mengakibatkan kaca jendela pecah dan seorang pengguna jasa mengalami luka ringan terkena serpihan kaca (di bagian kening)," kata VP Corporate Communication PT KCI Eva Chairunisa melalui keterangan tertulis, Kamis (14/2/2019).
Eva menerangkan, penumpang yang berada di dalam kereta tersebut telah mendapatkan penanganan oleh petugas kesehatan sesampainya di stasiun Pasar Minggu Baru dan selanjutnya kembali melanjutkan perjalanan menggunakan KRL lain.
Sementara, pelayanan KRL KA 1787 tujuan Jatinegara tersebut hanya beroperasi sampai dengan Stasiun Tanah Abang dan selanjutnya kembali ke Dipo untuk diganti kacanya.
Baca Juga: Dua WNA Pakistan Terduga Pelaku Mutilasi WNI Sempat Lapor ke PDRM Malaysia
Agar kejadian tersebut tidak terulang lagi, pihaknya pun kini tengah berkoordinasi dengan kepolisian.
"Sudah koordinasi dengan pihak kepolisian," tutur Eva.
Sementara, Kapolsek Pasar Minggu, Kompol Priyanto mengaku pihaknya belum menerima laporan terkait kejadian tersebut. Dirinya meminta korban untuk melapor.
Meski belum ada laporan, pihak kepolisian telah melakukan pengecekan ke lokasi kejadian.
"Belum ada laporan, tapi kita sudah melakukan pengecekan," papar Prayitno.
Baca Juga: Mobil Tempur Buatan Anak Negeri dipakai Pasukan Keamanan PBB, Bangga!