Putra Mahkota Arab Saudi Melawat ke Indonesia Senin Pekan Depan

Reza Gunadha Suara.Com
Kamis, 14 Februari 2019 | 19:13 WIB
Putra Mahkota Arab Saudi Melawat ke Indonesia Senin Pekan Depan
Putra Mahkota Saudi, Mohammad bin Salman menghadiri konferensi Inisiatif Investasi Masa Depan (FII) di ibukota Saudi, Riyadh (23/10/2018). Arab Saudi menjadi tuan rumah KTT investasi utama dibayangi oleh pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi yang telah mendorong gelombang pembuat kebijakan dan perusahaan raksasa untuk mengundurkan diri [AFP/Fayez Nureldine].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Putra Mahkota Kerajaan Arab Saudi, Mohammed bin Salman Bin Abdulaziz Al Saud, bakal mengunjungi Indonesia, pada pekan depan.

Johan Budi Sapto Pribowo, Staf Komunikasi Presiden Jokowi, mengatakan Pangeran Mohammed bin Salman bakal tiba di Jakarta pada hari Senin (18/2) pekan depan.

”Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman tiba di Jakarta Senin pekan depan. Selasa (19/2) akan bertemu Presiden Jokowi,” kata Johan Budi kepada Suara.com, Kamis (14/2/2019).

Berdasarkan jadwal kegiatan yang diterima Suara.com, rombongan Mohammed bin Salman berjumlah 230 orang bakal tiba di Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, Banten.

Baca Juga: Pakai Crystal Sound OLED, Audio LG G8 ThinQ Makin Menggelegar

Sementara sang pangeran sendiri baru tiba di Jakarta pada Senin sore. Ia akan mendarat memakai pesawat Boeing777-400 di Lanud Halim Perdanakusuma.

Kedatangannya bakal disambut Wakil Presiden Jusuf Kalla. Setelah dari Indonesia, Pangeran Mohammed bin Salman dijadwalkan pergi ke Beijing, China.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI