Dianggap Sabar, Polisi yang Tilang Pemuda Rusak Motor Sabet Penghargaan

Kamis, 14 Februari 2019 | 14:56 WIB
Dianggap Sabar, Polisi yang Tilang Pemuda Rusak Motor Sabet Penghargaan
2 Polantas yang tilang Adi Saputra diberi penghargaan (Bantenhits.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua anggota Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tangerang Selatan bernama Bripka Oky Wardana dan Bripka I Made diberikan penghargaan lantaran dianggap bersabar saat menghadapi pengendara bernama Adi Saputra yang merusak sepeda motor lantaran tak terima ditilang.

Kapolres Tangsel, AKBP Ferdy Irawan mengatakan penghargaan itu merupakan bentuk apresiasi terhadap kinerja bawahannya lantaran bisa mengendalikan emosinya dan tegas memberikan sanksi terkait ulah pemuda tersebut.

"Penghargaan ini sebagai bentuk pelaksanaan tugas yang baik karena Bripka Oky dan Bripka I Made memiliki kesabaran yang luar biasa dalam menghadapi oknum masyarakat yang emosi karena ditilang," kata Ferdy seperti dikutip Bantenhits.com--jaringan Suara.com, Kamis (14/2/2019).

Ferdy pun bersyukur kedua polantas itu tak membalas tindakan arogan Adi saat menghancurkan sepeda motor milik kekasihnya sebagaimana rekaman video yang viral di media sosial

Baca Juga: Capres Umbar Janji Anti Impor, Mantan Wamendag : Tidak Realistis

"Syukur Alhamdulillah dari video yang kita lihat, dua petugas Satlantas Polres Tangsel sama sekali tidak emosi tanpa harus reaktif menghadapi oknum masyarakat. Dibutuhkan kesabaran yang lebih bagi anggota, jangan sampai anggota terpancing," katannya.

Lebih lanjut, Ferdy juga meminta kepada seluruh anggota Polres Tangsel agar mencontoh tindakan Bripka Oky dan Bripka I Made saat bertugas di lapangan.

"Sekali lagi selamat kepada Bripka Oky dan Bripka Made, jadikan ini motivasi kedepannya dan motivasi bagi para anggota semua," kata dia.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Tangsel, AKP Lalu Hedwin mengatakan, sudah sepantasnya Bripka Oky dan Bripka Made diberikan penghargaan. Ia juga berharap hal ini dapat menjadi motivasi untuk anggota lainnya.

“Dengan adanya prestasi ini, kami buat penghargaan supaya memotivasi anggota yang lainnya dan sebagai wujud apresiasi yang bersangkutan. Karena, dengan situasi seperti itu sesorang bisa lose control tapi kenyataan Bripka Oky tetap profesional,” kata dia.

Baca Juga: Hari Valentine, Pria Kirim Pacarnya Bunga Terbuat dari Uang Rp 31 Juta


Sumber: Bantenhits.com

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI