Suara.com - Penemuan sesosok mayat laki-laki di Terminal Gayatri Tulungagung, Jawa Timur membuat geger penumpang dan petugas di terminal tersebut. Awalnya, mayat diduga bernama Agus Gundul itu ditemukan anggota satuankeamanan (satpam) terminal pada Senin (11/2/2019) malam.
Saat ditemukan, kondisi korban berposisi terlentang di depan kantor agen Bus Puspa.
Paur Humas Polres Tulungagung Bripka Endro Purnomo menyampaikan awalnya, seorang satpam terminal bernama Alfi petugas Satpam terminal mengira lelaki yang korban yang diperkirakan berusia 55 tahun itu hanya sedang tertidur. Namun, lantaran mencurigakan, akhirnya Alfi didampingi rekannya lalu menghampiri korban yang ditemukan dengan posisi terlentang.
"Saat dicek korban sudah tidak bernafas dan perut sudah tidak bergerak," kata Endro seperti dikutip Suarajatimpost.com--jaringan Suara.com, Selasa (12/2/2019).
Baca Juga: Ahmad Dhani Didorong, Pengacara Ngamuk Hampir Adu Jotos
Namun, petugas tak menemukan identitas lengkap korban. Dari keterangan saksi, korban kerap dipanggil Agus Gundul. Polisi pun masih menyelidiki atas penemuan mayat paruh baya itu. Kini, jasad Agus telah dibawa ke RSUD Dr. ISKAK Tulungagung untuk dilakukan pemeriksaan forensik.
Sumber: Suarajatimpost.com