Heboh! Gerombolan Pemotor Diduga Buruh Masuk Tol Dalam Kota

Kamis, 07 Februari 2019 | 13:25 WIB
Heboh! Gerombolan Pemotor Diduga Buruh Masuk Tol Dalam Kota
Gerombolan pemotor diduga buruh masuk jalur Tol Dalam Kota. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jagat media sosial kembali dibuat heboh dengan aksi segerombolan pemotor yang diduga dari kelompok buruh yang merangsek masuk ke dalam Tol Dalam Kota Jakarta. Akibatnya, jalan tol kilometer 0 Cawang menuju Pancoran pun dipenuhi pengendara sepeda motor.

Aksi ini mendadak viral di media sosial. Akun Instagram @jakarta.terkini mengunggah sebuah video yang menunjukkan aksi segerombolan pengendara sepeda motor melenggang di jalanan tol sembari membawa atribut besar.

(Pukul) 10.55 WIB: Beberapa pengendara motor masuk di ruas tol Dalam Kota KM 0 Cawang arah Pancoran diduga berasal dari kelompok buruh,” tulis akun @jakarta.terkini sebagaimana dikutip Suara.com, Kamis (7/2/2019).

Dalam video tampak para pengendara sepeda motor memakai seragam buruh berwarna merah. Tampak pula beberapa pengendara membawa bendera besar dan mengibarkannya di jalanan tol.

Baca Juga: Foto-foto Vanessa Angel Pakai Baju Tahanan dan Diborgol

Para pengendara sepeda motor menguasai dua ruas jalan tol mengakibatkan kemacetan panjang di tol. Tampak mobil-mobil yang berada di ruas jalur kanan tak dapat bergerak sama sekali akibat kemacetan yang ditimbulkan.

Sejumlah warganet pun mengecam aksi para pengendara sepeda motor yang diduga buruh itu.  Mereka menilai gerombolan pemotor itu sudah melampaui batas dalam menyerukan aspirasi mereka.

Untuk diketahui, ribuan buruh saat ini memang sedang melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Kementerian Ketenagakerjaan, Kuningan, Jakarta Selatan. Akibatnya, kemacetan panjang di sekitar kawasan itu pun tak dapat dihindari.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI