Legenda Persija Anjas Asmara Dukung Jokowi - Maruf Amin, Kenapa?

Kamis, 07 Februari 2019 | 06:15 WIB
Legenda Persija Anjas Asmara Dukung Jokowi - Maruf Amin, Kenapa?
Presiden Jokowi meninjau Panen Raya Udang jenis Vaname dari tambak program perhutanan sosial di Desa Pantai Bakti, Kecamatan Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. (Suara.com/Umay Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anjas Asmara, Legenda Persija Jakarta dan Timnas Indonesia, menyatakan mendukung Jokowi - Maruf Amin di Pemilu Presiden 2019. Anjas Asmara menjadi penasihat Relawan Jokowi Bersatu (RJB).

Anjas Asmara merupakan legenda sepak bola Persija yang pernah membobol gawang Timnas Uruguay pada 1974. Kala itu, Anjas Asmara yang berseragam Timnas Indonesia bersama para pemain lainnya mampu membawa kemenangan bagi Timnas Indonesia atas Timnas Uruguay dengan skor 2-1.

"Kesediaan Pak Anjas Asmara yang merupakan legenda sepak bola menjadi penasihat merupakan suatu kehormatan bagi kami. Kami mengucapkan terima kasih," kata Ketua DPW RJB DKI Jakarta Rinto Firmantyo, di Setiabudi, Jakarta, Rabu (6/2/2019) malam.

Kemampuannya mengolah si kulit bundar menjadikan Anjas Asmara sebagai salah satu sosok pemain sepak bola yang populer pada era tahun 1970-an.

Baca Juga: Jokowi Kaget Dapat Dukungan Alumni dari Sekolah Sandiaga Uno

"Bapak Presiden Jokowi secara terbuka pernah mengatakan bahwa beliau mengagumi Anjas Asmara dan menjadi pemain favoritnya sewaktu menjadi andalan Timnas pada tahun 1970," tutur Rinto Firmantyo.

Kehadiran Anjas Asmara sebagai penasihat RJB diharapkan mampu memberikan energi positif kepada generasi muda dan pecinta olahraga untuk peduli terhadap kehidupan berbangsa dan bernegara melalui demokrasi yang damai dan gembira.

Ketua Umum RJB Silvia Devi Sumbarto menilai, kesediaan Anjas Asmara menjadi penasihat RJB dapat memberikan isnpirasi bagi generasi muda untuk kreatif dan berprestasi.

Salah satu semangat dan optimisme terhadap kemajuan Indonesia ke depan, menurut dia, dengan berpartisipasi pada Pemilu 2019 dan memilih pasangan capres-cawapres yang terbaik.

"Saya mengajak seluruh generasi muda Indonesia untuk menggunakan hak pilihnya dan tidak golput. Ini sebagai wujud dukungan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Jangan lupa mari sama-sama kita kampanyekan demokrasi yang cerdas, optimis, dan anti hoaks, di tengah masyarakat, khususnya generasi muda," katanya. (Antara)

Baca Juga: Ogah Diam Terus, Ini 5 Serangan Balik Jokowi ke Prabowo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI