Suasana Bagi-bagi Angpao di Kelenteng Hong Tiek Hian Surabaya

Bangun Santoso Suara.Com
Selasa, 05 Februari 2019 | 14:04 WIB
Suasana Bagi-bagi Angpao di Kelenteng Hong Tiek Hian Surabaya
Bagi-bagi angpao di Kelenteng Hong Tiek Hian, Surabaya. (Suara.com/Achmad Ali)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kebahagiaan perayaan Imlek tak hanya dirasakan warga Tionghoa saja. Momen satu tahun sekali ini menjadi ajang berbagi bagi sesama. Salah satunya bagi warga Tionghoa yang ada di Surabaya.

Usai beribadah, warga Tiaonghoa memiliki kebiasaan berbagi dengan cara membagikan uang atau biasa disebut angpao.

Di Kelenteng Hong Tiek Hian yang berada Jalan Pabean Cantikan, Surabaya, terlihat banyak warga sekitar yang duduk di jalan menunggu 'rezeki' angpao. Laki-laki, perempuan hingga anak kecil berjajar rapih di depan kelenteng tersebut.

"Terima kasih, terima kasih," ucap ibu-ibu usai mendapatkan angpao dari warga Tionghoa yang melintas pada Selasa (5/2/2019).

Baca Juga: Terang-terangan Dukung Caleg DPR RI, Kades di Riau Divonis 8 Bulan Penjara

Banyaknya warga yang berderet menunggu angpao di depan kelenteng, bagi warga Tionghoa bukan menjadi pengganggu kekhusyukan dalam beribadah. Bahkan, menurut pengurus Kelenteng Hong Tiek Hian, keberadaan warga tersebut malah membantu warga Tionghoa untuk beramal.

"Kita tidak merasa terganggu. Malah adanya mereka memudahkan para ibadat untuk beramal," ujar Rohaniawan Klenteng Hong Tiek Hian, Ang Khing Kiong.

Ang Khing menjelaskan, jika tidak ada warga yang menunggu angpao itu, tentunya para ibadat akan susah menyalurkan amal saat hari raya Imlek.

"Kalau tidak ada mereka para ibadat pasti berkeliling untuk menyalurkan rezekinya. Dengan adanya mereka, malah memudahkan untuk beramal," ujar dia.

Kontributor : Achmad Ali

Baca Juga: #TerimaKasihGusDur Jadi Topik Populer saat Perayaan Imlek 2019

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI