Terakhir, Agung juga mengapresiasi kinerja Satgas Pangan Mabes POLRI yang memiliki misi yang sama dengan Kementerian Pertanian dalam menjaga kesejahteraan petani melalui pemberantasan mafia pangan.
“Ini kinerja bersama yang patut diapresiasi, hingga saat ini sekitar 782 kasus mafia pangan dengan 409 orang sebagai tersangka dan 21 perusahaan yang berhasil di blacklist,” tutupnya.