Sore Ini Polres Jakarta Barat Jumpa Pers Kasus Prostitusi Online Live Show

Senin, 04 Februari 2019 | 11:10 WIB
Sore Ini Polres Jakarta Barat Jumpa Pers Kasus Prostitusi Online Live Show
Ilustrasi model telanjang [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi akan menggelar konfrensi pers terkait kasus prostitusi online melalui aplikasi Line bernama Live Show. Agenda tersebut akan digelar di Polres Metro Jakarta Barat, Senin (4/2/2019) pukul 15.00 WIB.

"Nanti sore akan dilaksanakan jumpa pers pukul 15.00 WIB terkait kasus tersebut," ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Edi Suranta Sitepu saat dihubungi, Senin (4/2/2019).

Sebelumnya, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Hengki Haryadi menyampaikan, agar bisa menikmati siaran langsung model mesum anak-anak, para terasangka membuat grup aplikasi Line bernama "Show Time."

Selama berbisnis lendir lewat pertunjukan langsung (live show) mesum anak anak, para tersangka mendapat keuntungan hingga ratusan juta rupiah.

Baca Juga: Modus Baru Prostitusi Online, Siswi SMA Jadi Model Live Show Mesum

Menurutnya, lelaki hidung belang yang bergabung di grup tersebut bisa menikmati pertunjukan langsung porno yang diperankan perempuan atau model berpasangan yang sudah dipersiapkan admin grup.

"Sudah kami tangkap para pelakunya dan sedang dalam pemeriksaan intensif," ungkap Hengki, Minggu (3/2/2019).

Dari pengungkapan tersebut, pihaknya mengamankan lima orang tersangka, yakni SH (23), ZJ (23), WN (23), HAM (23) dan RM. Dari pengungkapan kasus ini, polisi juga berhasil menyita barang bukti berupa empat unit telepon genggam, lima buah akun grup Line, empat buah akun admin Line, 30 lembar bidik layar grup Line, tiga unit CPU, tiga unit laptop serta satu set perangkat LAN dan WIFI.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI