Suara.com - Prabowo Subianto menemui rombongan Persatuan Purnawirawan Indonesia Raya (PPIR) di kediamannya di kawasan Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Kamis (31/1/2019).
PPIR tersebut terdiri dari 2.500 purnawirawan TNI dan Polri dari seluruh tingkatan matra serta 300 purnawirawan jenderal.
Dalam acara tersebut, salah satu Purnawirawan TNI Peltu Supriatna mengaku bangga karena pernah menjadi anak buah Prabowo.
Saat itu Prabowo menjabat sebagai Komandan Batalyon (Danyon) 328 Kujang II/Kostrad. Supriatna menceritakan kalau dahulu Prabowo sangat memperhatikan kesejahteraan seluruh prajuritnya.
Baca Juga: Fadli Zon Galang Petisi buat Ahmad Dhani, PDIP: Manuver Politik Prabowo
“Komandan Prabowo selalu memikirkan rakyat kecil, dulu kami prajuritnya juga anak-anak petani seperti saya, cita-citanya tidak pernah berubah yaitu ingin Indonesia yang adil dan makmur, saya bangga punya komandan seperti beliau," ungkap Supriatna usai acara Pertemuan Purnawirawan TNI/Polri dengan Calon Presiden Prabowo Subianto di Hambalang.
Supriatna yang saat itu menjabat sebagai pelatih tembak di Batalyon 328 Kujang II/Kostrad menjelaskan, bukti nyata kepedulian Prabowo dibuktikan saat Prabowo yang tidak pernah menggunakan gajinya untuk sendiri.
Justru dirinya menggunakan gajinya tersebut untuk dibelikan sembako yang kemudian dibagikan kepada prajuritnya.
“Kesejahteraan kami sangat diperhatikan. Menu makan kami dipantau langsung komandan dan komandan gak pernah ambil gaji, gajinya untuk sembako prajurit," pungkasnya.
Baca Juga: Nike Dituduh Hina Islam karena Bikin Lafal Allah di Alas Sepatu