Duaarrr! Kardus Misterius 2 Kali Meledak saat Diguyur Hujan, Keluar Api

Kamis, 31 Januari 2019 | 15:39 WIB
Duaarrr! Kardus Misterius 2 Kali Meledak saat Diguyur Hujan, Keluar Api
Ilustrasi benda diduga bom di kardus. (Suara.com/Luh Wayanti)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah kardus misterius meledak di pinggiran jalan Cikande - Rangkasbitung, Serang, Banten, Kamis (31/1/2019) pagi. Kardus misterius itu diduga berisi bom.

Ledakan kardus misterius itu menggegerkan warga Cikande, Kabupaten Serang. Kapolsek Cikande Kompol Kosasih mengatakan warga sempat mendengar suara ledakan dari dalam kardus tersebut sekitar pukul 10.00 WIB.

Ledakan terdengar ketika kardus terkena air hujan. Bahkan saksi mata melihat ada percikan api dan asap saat kardus itu meledak.

“Pukul 10.00 WIB waktu hujan masyarakat liat kardus besar kena air hujan mengeluarkan asap dan mengeluarkan ledakan kecil mengeluarkan api,” kata Kosasih melalui sambungan telepon, Kamis (31/1/2019).

Baca Juga: Konser di Arab Saudi, ISIS Pastikan Bakal Mengebom Bunuh Mariah Carey

Kosasih mengungkapkan, Tim Jibom Polda Banten sudah tiba di lokasi dan tengah melakukan serangkaian penanganan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI