Suara.com - Warga Desa Panggak Laut, Kecamatan Lingga, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau, berhasil menangkap seekor buaya berukuran besar pada Kamis (24/1/2019) pagi tadi.
"Iya tadi warga berhasil menangkap buaya menggunakan pancing. Sekarang dimasukkan ke tempat penangkaran yang ada di desa," ujar Kepala Desa setempat, Ahmad seperti dilansir dari Batamnews.co.id usai pemindahan buaya berlangsung.
Menurut Ahmad, buaya tersebut ditangkap di sungai yang ada di desa tersebut. Memang, di sungai yang bermuara ke laut itu banyak dijumpai predator pemangsa ini.
"Kalau panjangnya hampir mencapai 4 meter gitu lah. Kalau pun kecil, kecil sedikit saja dari buaya yang ditangkap di Mepar tahun kemarin," tuturnya.
Baca Juga: Fakta Baru di Balik Penyelundupan Mobil Mewah Asal Singapura di Batam
Warga nekat menangkap buaya yang ada di sungai di desa itu karena kehadiran hewah buas itu dirasa kian meresahkan.
Jika tidak hati-hati beraktivitas di dekat sungai, tidak menutup kemungkinan warga bisa saja menjadi mangsa buaya.