Kecelakaan Beruntun di Kudus, Satu Keluarga Luka-luka

Sabtu, 19 Januari 2019 | 18:56 WIB
Kecelakaan Beruntun di Kudus, Satu Keluarga Luka-luka
ilustrasi kecelakaan di jalan raya. (Suara.com/Achmad Ali)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah mobil truk berpelat nomor L 8660 UF terlibat kecelakaan dengan sebuah mobil Luxio bernopol K 8572 RA di Jalan Kudus-Pati, Desa Klaling, Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Sabtu (19/1/2019). Bahkan, tiga pengedara sepeda motor yang sedang melintas turut luka-luka akibat tabrakan beruntunt tersebut.

Kanit Laka Satlantas Polres Kudus Ipda Nor Alif seperti diwartakan Antara, mengatakan kecelakaan tersebut diperkirakan terjadi pada pukul 05.10 WIB.

Kejadian itu berawal ketika mobil truk boks yang dikemudikan Sholikul Hadi (30) berjalan dari arah barat menuju ke timur. Ketika sampai di tempat kejadian, tiba-tiba kendaraan truk boks tersebut mengalami oleng ke kanan. Pada saat bersamaan, dari arah berlawanan muncul sebuah mobil yang dikendarai Arief Wahyudi sehingga tabrakan tak terhindarkan.

Sementara itu, tiga pengendara sepeda motor Yamaha Mio, Honda Beat, dan Honda Supra yang berjalan beriringan dengan minibus Luxio juga tidak bisa menghindar dari kecelakaan. Tiga kendaraan itu menabrak minibus tersebut dari belakang.

Baca Juga: Admin Lambe Turah Tertangkap Kasus Narkoba? Begini Penjelasan Anji

Akibat kecelakaan tersebut, sebanyak lima orang telah dirawat di Rumah Sakit Mardi Rahayu Kudus untuk menjalani perawatan. Pengemudi minibus Arief Wahyudi mengalami luka pada kaki kanan dan kaki kiri robek serta dahi dan pipi lecet. Sementara itu, pengendara sepeda motor Sukisno beserta istri dan anaknya harus menjalani perawatan di rumah sakit. Begitu pula, Rifki Nur Fatwa pembonceng sepeda motor Honda Beat juga dirawat di rumah sakit yang sama.

"Rata-rata mereka mengalami luka ringan meskipun ada yang mengalami patah kaki," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI