Suara.com - Prabowo Subianto berjanji akan memecat pejabat yang menyimpang jika dirinya menjadi presiden 2019 - 2024. Prabowo berjanji akan menjadi pemimpin yang tertinggi untuk mengawal hukum.
Prabowo mendapatkan pertanyaan soal kasus diskriminasi dan persekusi yang masih terjadi di Indonesia dalam debat capres - cawapres. Prabowo juga berjanji akan menatar para penegak hukum di seluruh Indonesia agar tidak diskriminasi terhadap warga negara.
"Seorang kepala negara, presiden bertugas menjadi penegak hukum yang tertinggi di negara ini. Saya akan menatar seluruh penegak hukum agar tidak didiskriminasi. Kalau ada pejabat yang menyimpang, saya akan pecat," kata Prabowo.
Baca Juga: Relawan Prabowo - Sandiaga Nobar Debat Capres - Cawapres di Media Centre
Pasangan Calon Presiden - Wakil Presiden Nomor Urut 01 Joko Widodo - Maruf Amin dan pasangan Calon Presiden - Wakil Presiden Nomor Urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Uno mengikuti debat pertama di Bidakara Jakarta Selatan, Kamis (17/1/2019).
Debat capres - cawapres itu dihadiri oleh petinggi partai politik. Dalam debat capres - cawapres itu, Prabowo - Sandiaga mengenakan pakaian jas biru dongker plus dasi merah dan celana biru dongker serta peci. Sementara Jokowi - Maruf Amin mengenakan pakaian serta putih. Khusus Maruf Amin mengenakan sarung.
Debat pertama mengusung tema soal hukum, hak asasi manusia (HAM), tindak pidana korupsi, dan tindak pidana terorisme. Moderator debat adalah Ira Koesno dan Imam Priyono.