Suara.com - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi melantik Ida Riana sebagai anggota DPRD DKI Jakarta dari fraksi Hanura. Saat prosesi pelantikan berlangsung, Ida terpaksa mengulang pengucapan sumpah hingga 7 kali.
Ida merupakan anggota DPRD Pengganti Antar Waktu (PAW) yang baru saja dilantik menggantikan Jamaludin Lamanda yang maju dalam Pileg DPR RI 2019. Dalam acara pelantikan itu turut hadir Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan, jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) beserta jajaran DPRD DKI Jakarta.
"Pada Senin 14 Januari 2019, rapat paripurna dengan agenda pengucapan sumpah atau janji anggota DPRD Pengganti Antar Waktu dari Fraksi Partai Hanura dengan ini saya buka, kata Prasetia membuka acara pelantikan di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (14/1/2019).
Setelah itu, Ida diminta untuk maju ke depan podium dan membacakan sumpah jabatan dipandu oleh Prasetio. Awalnya, pelantikan yang dilakukan secara Islam itu berjalan mulus.
Baca Juga: Kasus Meikarta, KPK Kantongi Nama-nama Anggota DPRD Bekasi yang ke Thailand
Namun, Ida tampak begitu tegang dan grogi hingga akhirnya beberapa kalimat yang ia ucapkan terbelit-belit. Prasetio pun berulang kali membantu Ida agar memperbaiki kalimat ucapan sumpah jabatan.
"Demi Allah, saja berjanji akan memenuhi kewajiban saya sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Khusus Daerah Ibu kota Jakarta," tutur Ida membacakan sumpah.
Mendengar ada pengucapan yang salah, Prasetio pun langsung meminta Ida mengulang pengucapan kalimat. Sedikitnya sebanyak 7 kali Ida melakukan kesalahan pengucapan hingga pembacaan sumpah pun terus diulang-ulang.
"Ulangi, Provinsi Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta," kata Prasetio meralat.
Kejadian itu pun sontak menjadi pusat perhatian para anggota dewan lainnya. Beberapa anggota dewan pun tampak tertawa melihat Ida yang grogi hingga berulang kali salah mengucapkan sumpah.
Baca Juga: Anggota DPRD Bekasi Traveling ke Thailand Pakai Duit Suap Meikarta
Usai melakukan pengucapan sumpah dengan sempurna, Ida diminta untuk kembali ke tempat duduknya. Prasetio pun berharap Ida dapat menjadi anggota dewan yang betul-betul mampu menyerap aspirasi warga.