Akan Dihadiri Anies, 13 Ribu Warga DKI Ikut Perayaan Natal Bersama di Ancol

Jum'at, 11 Januari 2019 | 14:32 WIB
Akan Dihadiri Anies, 13 Ribu Warga DKI Ikut Perayaan Natal Bersama di Ancol
Kepala Biro Pendidikan, Mental dan Spiritual DKI Jakarta Hendra Hidayat. (Suara.com/ Chyntia Sami)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Biro Pendidikan, Mental dan Spiritual DKI Jakarta Hendra Hidayat memastikan perayaan natal bersama yang dibuat Pemprov DKI Jakarta akan dihadiri 13 ribu orang. Rencananya, acara itu akan digelar di Ecovention Ancol, Jakarta Utara pada Jumat (11/1/2019) sore.

Hendra mengatakan, perayaan natal tahun 2018 yang diselenggarakan di awal 2019 berbeda dari tahun biasanya. Sebab, ditahun ini para tamu yang hadir bukan hanya pegawai PNS DKI hingga dewan DPRD DKI saja, melainkan acara ini terbuka bagi seluruh warga Jakarta.

"Ini Natal pertama yg dihadiri oleh semua komponen baik dari masyarakat ataupun pegawai pemprov, pegawai sekretarian DPRD, anggota dewan juga petugas DKI. Undangan ada 13 ribu orang," kata Hendra saat ditemui di Balai Kota Jakarta, Jakarta Pusat, Jumat (11/1/2019).

Acara natal bersama dimulai dengan ibadah bersama umat kristen dan katolik pada pukul 17.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB. Setelah itu acara dilanjutkan dengan perayaan natal diiringi lagu-lagu rohani dan juga materi khotbah dari Uskup Agung Jakarta Mgr. Ignatius Suharyo.

Baca Juga: Polisi: Semakin Terkenal Artis, Semakin Mahal Tarif Kencannya

Pada malam puncak acara perayaan natal bersama juga akan dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan. Meskipun diperuntukkan bagi warga Jakarta, Hendra mempersilakan warga di luar Jakarta untuk mengikuti acara.

"Bagi masyarakat sekitar Jakarta yang mau hadir ya monggo silahkan. Kami persilahkan dengan senang hati. Kami menunggu mereka untuk merayakan bersama," pungkas Hendra.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI