Lacak Ponsel Peneror Pimpinan KPK, Polisi Gandeng Kominfo dan Provider

Jum'at, 11 Januari 2019 | 13:15 WIB
Lacak Ponsel Peneror Pimpinan KPK, Polisi Gandeng Kominfo dan Provider
Ketua KPK Agus Rahardjo. (Suara.com/Oke Atmaja)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi sedang menelurusi pelaku teror bom yang terjadi di dua rumah pimpinan KPK. Salah satu cara untuk memburu pelaku teror itu, polisi akan melakukan pelacakan nomor telepon seluler pelaku melalui penelusuran secara digital forensik.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo mengatakan tim penyidik akan menggandeng Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) dan pihak provider untuk mencari nomor yang mencurigai berada di kediaman Ketua KPK Agus Rahardjo dan Wakil Ketua KPK Laode M Syarif saat aksi teror itu terjadi.

"Misal ada satu nomor yang tak biasa berada di wilayah itu dalam satu minggu, ada apa orang ini, nanti kami analisa satu per satu," kata Dedi kepada wartawan di Mabes Polri, Jumat (11/1/2019).

Data nomor handphone yang akan dikumpulkan polisi tersebut akan dicocokkan dengan keterangan saksi dan beberapa barang bukti lain seperti rekaman kamera pengawas atau CCTV di sekitar dua pimpinan lembaga anti rasuah itu. Dedi mengklaim polisi akan bekerja maksimal untuk mengungkap siapa yang beraksi melancarkan teror bom tersebut.

Baca Juga: Cari Pelaku Teror Bom Rumah Pimpinan KPK, Polisi Lacak Lewat Nomor HP

"Komitmen kami akan berusaha semaksimal mungkin bersama KPK untuk mengungkap siapa yang melakukan teror tersebut," tegas Dedi.

Diketahui, dua rumah pimpinan KPK menjadi sasaran teror bom, Rabu (9/1/2018) pagi tadi. Selain rumah Laode, aksi teror bom juga terjadi di rumah Ketua KPK Agus Rahardjo di kawasan Bekasi, Jawa Barat. Waktu dari dua insiden tersebut nyaris bersamaan.

Teror yang terjadi di rumah Laode berupa pelemparan dua bom molotov. Sedangkan, di rumah Agus, polisi menyita tas berisi paralon berukuran besar yang terisi paku, kabel, serbuk, dan baterai. Tak ada bahan peledak di tas yang ditaruh pelaku di pagar kediaman Agus.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI