Kubu Prabowo Tunjuk SBY, TKN: Jokowi - Ma'ruf Tak Punya Mentor untuk Debat

Selasa, 08 Januari 2019 | 14:53 WIB
Kubu Prabowo Tunjuk SBY, TKN: Jokowi - Ma'ruf Tak Punya Mentor untuk Debat
Sekretaris Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto. (Suara.com/Umay Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo atau Jokowi - Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto menyebut pasangan calon nomor urut 01 di Pemilu 2019 tidak memiliki mentor khusus untuk menghadapi debat capres - cawapres. Hasto menyebut apa yang akan disampaikan Jokowi -Ma'ruf dalam debat merupakan murni karakter kepemimpinannya.

"Kan autentik. Kepemimpinan itu autentik, genuine, kepemimpinan itu berkarakter," kata Hasto di Rumah Cemara, Mentang, Jakarta Pusat, Selasa (8/1/2019).

Pernyataan Hasto secara tidak langsung menyinggung kubu pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Prabowo Subianto - Sandiaga Salahuddin Uno yang memilih berkonsultasi khusus dengan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam memepersiapkan debat.

Meski begitu, Hasto mengungkapkan Jokowi - Ma'ruf tetap akan mempersiapkan materi debat secara maksimal. Bahkan, menurut Hasto, Jokowi di tengah kesibukannya menjadi Presiden tetap mempersiapkan hal itu.

Baca Juga: Istri Pertama ke Ustaz Arifin Ilham: Sehat Ya Sayang..

"Persiapan ada tapi mengalir. Pak Jokowi sekaligus menyiapkan tugas-tugas kepresidenan juga melihat dan menyiapkan (materi debat). Tapi sekali lagi kita bicara tentang bangsa dan negara, kita bicara hal-hal yang nyata dirasakan oleh rakyat dan bagaimana pemimpin menjawab itu," imbuhnya.

Lebih jauh Sekjen PDIP ini mengatakan, kubu Prabowo - Sandiaga yang mempersiapkan debat dengan berkonsultasi bersama SBY pada akhrinya akan dinilai oleh masyarakat. Menurutnya, masyarakat akan menilai apakah Prabowo - Sandiaga akan menunjukan karakter murni kepemimpinannya atau tidak.

"Apakah Prabowo akan menampilkan dirinya sebagai capres dan cawapres atau nanti menampilkan seperti mentor mentornya," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI