Elmi Kaget Temukan Granat Nanas Saat Bersihkan Perkarangan Rumah

Minggu, 06 Januari 2019 | 10:13 WIB
Elmi Kaget Temukan Granat Nanas Saat Bersihkan Perkarangan Rumah
Aparat polisi saat mengevakuasi granat nanas di perkarangan rumah warga. (Istimewa/Minangkabaunews)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah granat jenis nanas ditemukan di perkarangan warga di Bukik Kanduang RT 9, Gantiang, Padang Panjang Timur, Padang Panjang, Sumatera Barat pada Sabtu (5/1/2019) kemarin. Penemuan granat diduga aktif itu pun menggemparkan warga.

Awalnya, granat itu ditemukan seorang lelaki paruh baya bernama Elmi St Pangulu (64). Saat itu, Elmi sedang membersihkan perkarangan rumah. Granat itu ditemukan di dalam tanah saat saksi sedang mencangkul.

"Tadi ketika saya sedang mencangkul tak sengaja cangkul saya terbentur oleh benda keras, saya kira batu, setelah saya ambil dan saya perhatikan bentuk serta beratnya ternyata benda tersebut adalah Granat, lalu segera saya telp Polsek setempat agar segera di amankan," ujar Elmi seperti diwartawan Minangkabaunews.com--jaringan Suara.com, kemarin.

Setela mendapatkan laporan dari warga, aparat kepolisian langsung turun ke lokasi untuk mengamankan benda berbahaya tersebut. Granat jenis nanas itu pun kemudian dievakuasi untuk diperiksa lebih lanjut oleh tim Gegana.

Baca Juga: Terkini, Kepulauan Yapen Papua Diguncang Gempa Berkekuatan 4,5 SR

"Alhamdulliah Bom yang masih aktif ini dapat kita amankan, setelah ini granat jenis nanas ini akan kita bawa ke polsek untuk seterusnya ditindaklanjuti oleh tim Gegana dari Sat Brimob," kata Kasat Lantas Iptu Mendrofa.

Lebih lanjut Iptu Mendrofa juga mengimbau kepada seluruh masyarakat, apabila menemukan benda- benda seperti bom, senjata api dan barang berbahaya lainnya agar segera melaporkan ke pihak kepolisian supaya dapat diamankan dengan cepat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI