Suara.com - Video satu keluarga menyebar uang dari atas loteng viral dalam linimasa media sosial. Dalam video berdurasi lebih dari dua menit itu, dituliskan lokasi berada di Probolinggo, Jawa Timur.
Namun berdasarkan pemeriksaan pihak kepolisian, video tersebut tidak benar alias hoaks.
Dalam video berdurasi selama dua menit tersebut, tampak sekeluarga berjumlah sekitar lima orang, tengah menghambur-hamburkan uang dari atas loteng. Di bawahnya, ratusan warga berkerumun berebutan uang.
Video bagi-bagi uang tersebut diunggah pada 3 Januari 2019 oleh akun Facebook Yuni Rusmini. Hingga Jumat (4/1/2019) siang, unggahan itu sudah dibagikan sebanyak 586 kali oleh warganet.
Baca Juga: Polisi Sebut Pemeriksaan Rumah di Lampung Terkait Cuitan Andi Arief
Komentar wargane beragam mengenai bagi-bagi uang dengan cara tersebut. Kebanyakan mengecam, karena dianggap sebagai tindakan riya alias pamer kekayaan.
Namun, berdasarkan keterangan Kepala Kepolisian Resort Probolinggo Kota Ajun Komisaris Besar Alfian Nurrizal, video viral tersebut bukan terjadi di wilayah Probolinggo. Baik kota maupun kabupaten.
“Bukan, dari logatnya ada penyebutan ‘ro’ yang berarti orang. Di wilayah ini tidak ada penyebutan demikian,” jelasnya, seperti diberitakan TimesIndonesia—jaringan Suara.com, Jumat siang.
Alfian mengimbau, masyarakat hendaknya berhati-hati dan tidak termakan isu yang menyesatkan. Serta upaya polarisasi masyarakat, terutama menjelang pemilu 2019 mendatang.
Sebab, berdasarkan hasil penyelidikan kepolisian, video bagi-bagi uang tersebut bukan berasal dari wilayah Probolinggo.
Baca Juga: Dikirim Lewat Ojek Online, Ini Penampakan Piala Kebohongan Award Prabowo