Suara.com - PDI Perjuangan akan menggelar perayaan Hari Ulang Tahun ke 46 sekaligus Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) di Jakarta Internasional Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Acara itu rencananya akan digelar selama dua hari sejak 10 hingga 11 Januari 2019.
Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan acara tersebut mengusung tema "Persatuan Indonesia Membumikan Pancasila". Menurutnya, pasangan nomor urut 01 Joko Widodo - Ma'ruf Amien akan diundang di acara tersebut.
"Ya tentu saja karena ini bukan hanya sekedar HUT. Ini HUT ke 46 sekaligus Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas). Ya diundang, Pak Jokowi, Kiai Ma'ruf, diundang," ujar Hasto di kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (3/1/2019).
Hasto menuturkan tema HUT dan Rakornas tersebut merefleksikan Indonesia sebagai satu kesatuan wilayah geografis yang terbentang diantara dua benua dan dua samudera dan semuanya menjadi satu karena Pancasila yang dibumikan.
Baca Juga: Soal Hoaks Surat Suara, TKN Jokowi: Djoko Santoso Bisa Diperiksa Polisi
"Satu kesatuan yang punya semangat membumikan Pancasila. Jadi jangan persempit pemilu yang menurunkan peradaban kita, Indonesia kembali sebelum 1928 yang berpikir sempit yang bahasanya berbeda-beda agamanya berbeda-beda pulaunya berbeda-beda, bukan seperti itu. Indonesia adalah satu rasa jiwa senasib sepenanggungan yang ingin berperan besar di dalam peradaban dunia ini," kata dia.
Wakil Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Utut Adianto menuturkan peserta yang akan hadir yakni lebih dari 12 ribu orang dari seluruh Indonesia.
Mereka diantaranya yang hadir yaitu pengurus partai dan kader PDI Perjuangan seluruh Indonesia yaitu 8.240 orang dari struktur pusat partai, pengurus tingkat provinsi, kabupaten/kota, dan anak cabang setingkat kecamatan, 514 pengurus DPC setingkat Kabupaten/ Kota dan 6.569 Pimpinan Anak Cabang setingkat kecamatan.
Hadir pula anggota DPR, DPRD provinsi dan kabupaten/kota, dan calon anggota legislatif 2019 yakni sebanyak 3.849. Adapun peserta dari struktur eksekutif, yakni kepala daerah dan wakilnya, sebanyak 188 orang serta ditambah dari perwakilan organisasi sayap partai hingga pengurus partai di luar negeri.
"Totalnya 12.341 orang. HUT dan Rakornas ini akan dilaksanakan di JI Expo Kemayoran, akan dimulai Kamis jam 10 pagi dan diharapkan selesai sebelum Jumatan esok harinya," ucap Utut.
Baca Juga: Kerja Paksa Mahasiswa di Taiwan, Menristek Pastikan Tetap Kirim Pelajar