Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ditantang mencuci baju tidak menggunakan detergen. Tantangan itu diajukan pekerja jasa cuci mobil motor atau steam motor mobil.
Sebelumnya Anies menyalahkan rumah tangga, jasa cuci motor dan mobil serta jasa cuci baju yang menyebabkan Kali Item menjadi berbusa.
Lelaki yang memberikan tantangan itu bernama Rico, seorang pekerja steam mobil motor di kawasan Sunter, Kamis (3/1/2019). Rico geram dengan kebijakan Anies yakni mengontrol penggunaan detergen oleh warga.
"Nggak usah ke orang lain dulu, coba ke dia (Anies) dulu. Berhentikan deterjen dia. Tanpa deterjen dia (Anies), mau nggak?" ucapnya.
Baca Juga: Steam Mobil Motor Protes Jika Anies Melarang Buang Air Sabun ke Kali Item
Menurutnya, masih banyak solusi selain pengurangan pemakaian detergen untuk membersihkan kali Item. Rico berharap Pemprov DKI bisa lebih bijak dalam mengeluarkan regulasi agar menguntungkan banyak pihak.
"Manusia kalau mau bersih juga pakai sabun, nggak tepat banget kalau kasih alesan deterjen pengaruh buruk buat itu (Kali Item)," pungkasnya.