Korban Tsunami Selat Sunda di Lampung akan Dapat 710 Unit Rumah Baru

Rabu, 02 Januari 2019 | 15:59 WIB
Korban Tsunami Selat Sunda di Lampung akan Dapat 710 Unit Rumah Baru
Alat jaring nelayan yang berantakan terseret tsunami di Desa Way Muli, Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, Lampung, Selasa (25/12/2018). [Antara/Ardiansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Korban tsunami Selat Sunda di Lampung Selatan akan mendapatkan rumah baru. Sebab rumah mereka yang berada di pesisir pantai sudah hancur karena tsunami Selat Sunda.

Rumah itu akan dibangun sebanyak 710 unit. Penduduk di pesisir pantai Lampung Selatan akan direlokasi oleh Pemerintah Provinsi Lampung bekerja sama dengan Kementerian PU PR.

"Pemprov Lampung akan membantu relokasi dan pembangunan rumah bagi korban bencana tsunami di Lampung," kata Gubernur Lampung M Ridho Ficardo saat mendampingi Presiden Joko Widodo meninjau lokasi bencana tsunami Selat Sunda di Desa Kunjir dan Way Muli, Lampung Selatan, Rabu (2/1/2018) siang.

Sebanyak 710 hunian tetap yang akan dibangun untuk menggantikan rumah warga yang hancur tersapu tsunami Selat Sunda. Lokasinya sejauh 400 meter dari bibir pantai.

Baca Juga: Pembangunan Rumah Rusak Akibat Tsunami Selat Sunda Segera Dibangun

Saat ini, Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi Lampung terus berkoordinasi dalam penanganan korban tsunami Selat Sunda, seperti penanganan pengungsi, layanan kesehatan, dan pendataan terkait sarana dan prasarana yang rusak. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI