Pergoki dan Tembak Pencuri Sawit, Penjaga Keamanan Kebun Serahkan Diri

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Senin, 31 Desember 2018 | 15:30 WIB
Pergoki dan Tembak Pencuri Sawit, Penjaga Keamanan Kebun Serahkan Diri
Ilustrasi penembakan [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bustomi (33), pelaku penembakan pencuri sawit akhirnya menyerahkan diri ke pihak kepolisian. Dalam aksinya, petugas keamanan lapangan yang keseharian berjaga di PT Minanga Ogan Komering Ulu (OKU) Sumsel itu menggunakan senjata api rakitan.

Awalnya, Bustomi bersama tujuh rekannya sedang berpatroli menjaga keamanan kebun Blok K 14 Afd 3 Kuang KUD Minanga Ogan Kecamatan Lubuk Batang OKU. Saat patroli, ia memergoki Saidil (32) yang sedang mencuri buah kelapa sawit bersama beberapa orang lain.

Melihat itu, Bustomi langsung mencoba menangkap korban. Namun, keduanya terlibat cek-cok hingga Bustomi menembakkan senjata api rakitan dan mengenai muka Saidil. Karena kehabisan darah, Saidil pun tewas di lokasi.

Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasatreskrim) Polres OKU AKP Alex Adrian mengatakan, setelah menembak korban, Bustomi menitipkan senjata api rakitan tersebut kepada rekan kerjanya.

Baca Juga: Diganti Dzikir, Car Free Night Bekasi Batal!

"Senjata itu langsung diserahkan kepada anggota saat mendatangi TKP. Tak lama dari kejadian pelaku menyerahkan diri, meski sempat melarikan diri," kata Alex, Senin (31/12/2018).

Polisi kemudianmengamankan senjata api rakitan dan tengah mendalami asal pelaku mendapatkan senjata api untuk menghabisi korban.

"Masih diperiksa asal senjata rakitan itu didapat dari mana. Keduanya sempat terlibat ribut, saat pelaku hendak menangkap korban yang hendak mencuri kelapa sawit," pungkasnya.

Kontributor : Andhiko Tungga Alam

Baca Juga: Menteri PUPR: Infrastruktur Kerakyatan Tetap Jadi Prioritas 2019

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI