Ambil Air di Sumur Bor, Warga Malah Temukan Mayat Laki-laki

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Minggu, 30 Desember 2018 | 20:05 WIB
Ambil Air di Sumur Bor, Warga Malah Temukan Mayat Laki-laki
ilustrasi jenazah
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Warga Desa Seruga, Kecamatan Teluk Gelam, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumsel, dikejutkan dengan penemuan mayat berjenis kelamin laki-laki, Minggu (30/12/2018). Mayat tersebut ditemukan mengambang di tengah lebak (kolam) Guhung Kemang, desa setempat.

Saat ditemukan, mayat yang diduga berusia 50 tahun tersebut masih mengenakan baju berwarna coklat, celana dasar berwarna biru serta mengenakan sepatu plastik berwarna hitam.

Kapolres OKI AKBP Donni Eka Syaputra menegaskan, penemuan mayat tersebut diketahui pertama kali oleh Eko (36), salah seorang warga yang hendak melakukan aktivitas mengambil air di sumur bor yang tak jauh dari rumahnya. Saat itulah, ia melihat ada mayat yang terapung di tengah lebak.

"Mendapati temuan itu, ia langsung memberitahukan temuan tersebut ke warga lain setelah sebelumnya melapor ke Subsektor Teluk Gelam," ujar Donni.

Baca Juga: Politik Identitas Telah Merusak Warga Sejak Pilkada DKI, Elite Tak Peduli?

Pihak kepolisian menduga korban tewas karena tenggelam, mengingat tubuh korban tak ditemukan adanya tanda - tanda kekerasan.

"Ada sebuah alat penangkap ikan yang juga kita temukan di lokasi," imbuhnya.

Setelah mendapat laporan, pihak kepolisian langsung meluncur ke lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara terhadap mayat tersebut.

"Kita imbau kepada masyarakat OKI khususnya, melalui kepala desa apakah ada yang kehilangan anggota keluarga, bisa segera dinformasikan kepada kami," pungkasnya.

Baca Juga: Positif Narkoba, Polda Metro Tahan Tujuh Pengunjung Diskotek

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI