Suara.com - Seorang bocah 12 tahun berinisial FAF ditemukan tak bernyawa di pinggir Inspeksi Saluran Kalimalang, Jakarta Timur pada Kamis (27/12/2018). Saat ditemukan kondisi jasad bocah malang itu mengambang di kali.
Kejadian bermula saat FAF izin untuk buang air besar atau BAB di saluran Kalimalang pada Rabu (26/12/2018). Namun FAF tak kunjung kembali, sang ayah Sunarto (35) pun merasa khawatir.
Esoknya, seorang saksi bernama Romdoni (29) menemukan korban telah mengambang di Inpesksi Tarum Barat Kalimalang RW 01, Jakarta Timur.
"Pada tanggal 27 Desember 2018 Jam 10.30 WIB korban ditemukan meninggal dunia, mengambang di Kalimalang," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono di Jakarta, Jumat, (28/12/2018).
Baca Juga: Pasca Tsunami, Masih Tercium Bau Darah di Lokasi Bekas Seventeen Manggung
Menurut keterangan Sunarto, anaknya sempat mengeluh sakit perut. Akhirnya ia meminta izin kepada Sunarto yang saat itu sedang sama-sama memulung di sekitar Inspeksi Kalimalang, untuk BAB.
"Kemudian korban meminta izin untuk BAB di pinggir Kalimalang. Namun setelah ditunggu korban tak kembali," jelasnya.
Pada saat ditemukan, korban yang mengenakan celana pendek abu-abu serta kaos coklat sudah dalam kondisi kaku. Akan tetapi, dalam penemuan tersebut jenazah Adit belum mengeluarkan bau menyengat.
"Namun, terlihat darah beku di hidungnya kemarin," pungkas Argo.
Baca Juga: Polisi Yakini Steve Emannuel Tak Sendirian Boyong Kokain dari Belanda