Suara.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa berkekuatan 4,4 skala Richter (SR) menggetarkan wilayah Kabupaten Aceh Selatan, Rabu, (26/12) pukul 17.23 WIB.
BMKG Stasiun Geofisika Mata I'e Banda Aceh menyatakan, titik koordinat gempa ini berada di 3,11 lintang Utara, dan 97,28 bujur Timur.
Pusat gempa yang terjadi tepat pada peringatan 14 tahun tsunami Aceh itu, terjadi di darat pada jarak sekitar 23 kilometer arah Barat Daya Aceh Selatan Pidie dengan kedalaman 10 kilometer.
Masyarakat yang tinggal di Tapaktuan, ibu kota Kabupaten Aceh Selatan merasakan getaran gempa antara II hingga III skala Modified Mercalli Intensity (MMI).
Baca Juga: Debu Hitam dan Suara Dentuman Misterius Gegerkan Warga Cilegon Banten
Hingga berita ini diunggah, belum diketahui dampak terutama terhadap kerusakan bagunan di wilayah Aceh Selatan, dan sekitarnya.
Maskur Abdullah, salah seorang wartawan yang sedang berada di Tapaktuan mengatakan, masyarakat sekitar berhamburan menghindari gedung.
"Gempa terjadi saat kami menikmati kopi sanger di Kota Naga. Kami berhamburan lari keluar warung. Goncangan hanya berlangsung beberapa detik. Alhamdulillah aman," katanya seperti diberitakan Antara.