Berteriak Saat Dikeroyok, Ormas Banten Robek Baju dan Ludahi Ipda Ishak

Rabu, 26 Desember 2018 | 15:55 WIB
Berteriak Saat Dikeroyok, Ormas Banten Robek Baju dan Ludahi Ipda Ishak
Ilustrasi pengeroyokan. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono menyebut anggota Brimob bernama Inspektur Dua Ishak dikeroyok ketika hendak mengurai kemacetan di Jalan Juanda, Depok, Jawa Barat pada Selasa (25/12/2018) sekitar pukul 17.00 WIB.

Namun, Ishak malah dianiaya anggota organisasi kemasyarakatan (ormas) Badan Pembina Potensi Keluarga Besar (BPPKB) Banten yang kedapatan sedang memungut pungutan liar di jalan tersebut.

"Kejadian tersebut diduga terjadi dikarenakan Ipda Ishak memberitahukan agar jangan kendaraan diberhentikan terlalu lama bergantian dengan pengguna jalan lainnya," kata Argo saat dikonfirmasi, Rabu 26/12/2018).

Argo menjelaskan, beberapa oknum ormas tersebut lantas malah marah dan menendangi mobil korban. Anggota BPPKB Banten itu tak menggubris saat korban menjelaskan dirinya adalah anggota polisi. Para pelaku bahkan merobek baju dan meludahi korban.

Baca Juga: KRI Teluk Cirebon Temukan 2 Mayat Korban Tsunami Selat Sunda di Laut

"Tetapi ormas (BPPKB Banten) langsung meludah dan merobek baju Ipda Ishak," jelasnya.

Terkait kasus pengeroyokan terhadap Ishak kini sudah ditangani Polsek. Hingga kekinian, polisi masih memburu para pelaku dalam kasus pengeroyokan tersebut. Dalam kasus ini, polisi juga sudah memeriksa saksi-saksi termasuk ketua BPPKB Banten

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI