Tsunami Selat Sunda, Pemerintah Belum Butuh Bantuan Internasional

Selasa, 25 Desember 2018 | 20:00 WIB
Tsunami Selat Sunda, Pemerintah Belum Butuh Bantuan Internasional
Tsunami Selat Sunda di Villa Stephanie. (Suara.com/Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memastikan proses evakuasi dan penanganan korban tsunami Selat Sunda masih bisa ditangani pemerintah. Sehingga, Indonesia belum membutuhkan bantuan dari internasional.

Kepala Pusat Data dan Informasi BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, hingga kini Presiden Joko Widodo juga belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait bantuan luar negeri. Dengan demikian, seluruh proses evakuasi dan penanganan pasca bencana sepenuhnya dilakukan oleh pemerintah daerah dan pusat.

"Belum ada pernyataan resmi bantuan internasional. Bantuan internasional harus yang memutuskan presiden," kata Sutopo dalam konferensi pers di Kantor BNPB, Jakarta Timur, Selasa (25/12/2018).

Meski demikian, Sutopo mengakui beberapa negara tetangga juga sudah mulai menawarkan diri untuk memberikan bantuan bagi korban bencana tsunami. Salah satu negara yang telah mengajukan adalah Australia.

Baca Juga: Keluarga Hilang Ditelan Tsunami, Dewi Curhat ke Ma'ruf Amin

Sutopo memastikan untuk saat ini Indonesia belum membutuhkan bantuan dari negara asing. Sebab, stok bantuan masih mencukupi dan siap untuk didistribusikan.

"Kalau lihat jumlah stok bantuan masih mencukupi. Tim kami masih terus bergerak berusaha mengevakuasi para korban," ungkap Sutopo.

Sebelumnya, tsunami yang diperkirakan setinggi 5 meter lebih menerjang pesisir Banten dan Lampung Selatan pada Sabtu (22/12/2018) malam. Air laut yang menyapu bersih daratan itu disebabkan longsoran bawah laut akibat erupsi Gunung Anak Krakatau.

Berdasarkan data BNPB pada Selasa (25/12/2018) pukul 13.00 WIB, tercatat sebanyak 429 orang meninggal dunia, 1.485 orang mengalami luka-luka, 154 orang dinyatakan hilang, dan 16.082 orang mengungsi.

Baca Juga: Malam Ini, Prabowo Ikut Keluarga Rayakan Natal 2018 di Rumah Oma

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI