Suara.com - Sebuah mobil terlihat bergerak sendiri, padahal di dalamnya tidak ada orang satu pun. Kejadian itu membuat heboh beberapa warga yang tengah menyaksikan proses evakuasi korban tsunami Selat Sunda di Villa Stephanie, Kecamatan Carita, Pandeglang, Banten.
Mobil tersebut tampak bergerak beberapa sentimer dari lokasi sebelumnya.
Udi (37) salah satu warga yang tengah melihat proses evakuasi korban tsunami di Villa Stephanie mengaku sempat terkejut melihat sebuah mobil salah satu korban yang terdampak tsunami itu bergerak tanpa pengemudi.
Untuk memastikan hal itu, Udi pun menanyakan kepada temannya Yana (29) yang kemudian membenarkan.
Baca Juga: Paus Fransiskus: Katolik Sedunia Wajib Bantu Korban Tsunami Selat Sunda
"Tadi itu bergerak ya kan Yan? Kaya mobil mau distarter masuk gigi gitu," tutur Udi di Villa Stephanie, Kecamatan Carita, Kabupaten Pandeglang, Senin (24/12/2018).
Sontak hal itu pun sempat menjadi perbincangan sebagain orang yang turut melihat bergeraknya mobil tanpa pengemudi itu.
Bahkan, salah satu petugas polisi wanita (polwan) yang berjaga di lokasi tersebut juga mengaku sempat melihat mobil itu bergerak.
"Iya-iya itu tadi bergerak masa," terangnya.
Pantauan Suara.com, hingga saat ini, proses evakuasi korban tsunami perairan Selat Sunda yang melanda Banten dan Lampung terus dilakukan.
Baca Juga: Heboh, Pasang Jaring Ikan, Yang Didapat Justru Buaya Besar
Salah satunya evakusi korban yang tertimbun reruntuhan di Villa Stephanie, Kecamatan Carita, Kabupaten Pandeglang.