Suara.com - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor mencatat sebanyak 12.274 kendaraan dari arah Jakarta keluar melalui Gerbang Tol Ciawi menuju kawasan Puncak Bogor, Jawa Barat.
Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Hasby Ristama mengatakan jumlah tersebut berdasarkan data kendaraan yang keluar dari Gerbang Tol Ciawi mulai pukul 03.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB pagi tadi.
"Data sementara yang kita peroleh, ada 12.274 kendaraan dari arah Jakarta menuju kawasan Puncak Bogor dari Tol Ciawi," kata Hasby, Sabtu (22/12/2018).
Sementara, untuk jumlah kendaraan yang didominasi mobil pribadi dari arah Puncak, Cianjur dan Sukabumi menuju Jakarta dan sekitarnya melalui Gerbang Tol Ciawi tercatat sebanyak 4.412 kendaraan.
Baca Juga: Perjuangan Cinta, Pria Ini Nekat Hubungi 246 Wanita Bernama Nicole
"Artinya kawasan Puncak Bogor masih menjadi destinasi favorit warga Jakarta dan sekitarnya untuk belibur akhir pekan ditambah libur Natal seperti ini," jelasnya.
Banyaknya vokume kendaraan tersebut, membuat pihaknya memberlakukan sistem satu arah (oneway) dari arah Jakarta menuju Puncak Bogor lebih awal dari jadwal semula yakni mulai pukul 07.30 WIB.
"Kemacetan sudah terjadi menjelang pintu keluar Tol Ciawi, jadi tadi kami oneway lebih cepat. Mungkin tidak ada penormalan (dua arah), langsung satu arah ke Jakarta nanti pukul 13.00 WIB," paparnya.
Untuk itu, pihaknya mengimbau bagi masyarakat yang menuju Cianjur dan sekitarnya agar menggunakam jalur alternatif via Jonggol maupun Jalur Sukabumi.
"Himbauan kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan dari Bogor menuju Cianjur menggunakan jalur alternatif saja melalui jalur Jonggol Cileungsi dan Cibubur dengan jarak 86 kilometer," tutup Hasby.
Baca Juga: Awali 2019, Daud Yordan Bakal Kembali Naik Ring
Kontributor : Rambiga