SBY: Tolong Kami Jangan Diganggu

Jum'at, 21 Desember 2018 | 21:02 WIB
SBY: Tolong Kami Jangan Diganggu
Prabowo Subianto saat tiba di kediaman Ketum Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Jumat (21/12/2018). (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono menegaskan, partai-partai koalisi pendukung Capres dan Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto – Sandiaga Uno, akan menggunakan masa kampanye sesuai kebutuhan konstituen.

Karenanya, SBY meminta kepada seluruh pihak untuk tidak mengganggu kubunya dalam berkampanye.

Hal itu disampaikan SBY seusai bertemu Prabowo di kediamannya, Jalan Mega Kuningan Timur, Jakarta Selatan, Jumat (21/12/2018).

SBY menuturkan, Partai Demokrat maupun partai-partai pendukung Prabowo – Sandiaga lainnya tak bakal menimbulkan kegaduhan pada sisa tiga bulan masa kampanye.

Baca Juga: Fadli Zon Pakai Gincu ala Pantomim, Ngabalin: Nanti Dikira ACDC

"Kami ingin berjuang baik-baik akan menjalankan poltik dan kampanye pemilu, sebagaimana yang dijalankan konstitusi, UU, sistem dan peraturan yang berlaku," kata SBY.

Oleh karena itu, SBY meminta kepada siapa pun untuk tidak menyerangnya, Prabowo, dan partai-partai koalisi memakai isu tak substansial.

"Tolong kami jangan diganggu, karena kami tidak akan mengganggu siapa pun," ujarnya.

SBY meminta kepada seluruh pihak untuk memberikan ruang kepada Koalisi Indonesia Adil dan Makmur, agar senantiasa berjuang demi memenangkan Prabowo – Sandiaga.

Baca Juga: Babak 32 Piala Indonesia Bakal Digelar Akhir Januari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI