Mau Debat dengan Jokowi, Prabowo Temui SBY Jumat Besok

Kamis, 20 Desember 2018 | 18:47 WIB
Mau Debat dengan Jokowi, Prabowo Temui SBY Jumat Besok
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (tengah) didampingi putranya Agus Harimurti Yudhoyono (kanan) menerima kunjungan bakal calon Presiden Prabowo Subianto (kiri) di kediamannya di Kuningan, Jakarta
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon Presiden Prabowo Subianto akan bertemu Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY, Jumat (21/12/2018) besok. Pertemuan itu direncanakan untuk membahas persiapan jelang sesi debat Capres - Cawapres mendatang.

Wakil Ketua Umum Parta Gerindra Fadli Zon membenarkan hal tersebut. Meskipun tidak memahami secara mendalam, namun Fadli meyakini ada sejumlah bahasan terkait dengan Pilpres 2019.

"Apalagi nanti menjelang debat dari pimpinan-pimpinan partai politik, tapi mengenai teknisnya nanti dikabari," kata Fadli di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Kamis (20/12/2018).

Fadli membantah kalau pertemuan yang akan dilakukan di kediaman SBY di kawasan Mega Kuningan Timur, Jakarta Selatan itu sebagai bentuk untuk mencairkan ketegangan diantara Prabowo dengan partai koalisi pendukungnya, yakni Demokrat. Fadli menegaskan kalau masing-masing partai koalisi tengah disibukkan dengan persiapan Pemilu terutama Pemilihan Legislatif.

Baca Juga: Djoko Santoso Nilai Ajakan Taruhan Wiranto ke Prabowo Tak Cerdas

"Masing-masing sibuk dengan konsentrasi dan prioritas terutama terkait dengan persiapan pemilu legislatif dan pilpres. Ada yang secara simultan, ada yang juga mana didahulukan," ujarnya.

Terkait dengan sesi debat, Fadli menilai SBY bisa menjadi pelatih debat bagi Prabowo. Hal itu lantaran sebagai Ketum partai tentu masukkannya sangat diperlukan bagi Prabowo.

"Saya kira bisa saja, pasti dari pimpinan-pimpinan partai politik itu akan dimintai masukan, pandangan, nasihat-nasihatnya supaya di dalam debat tampil secara prima, baik dari sisi substansi maupun dari sisi teknis," pungkasnya.

Sementara itu, Kadiv Advokasi dan hukum Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean mengungkapkan kalau pertemuan Prabowo dengan SBY esok akan membahas terkait dengan pemenangan Pemilu 2019.

"Pemenangan pemilu, bagaimana supaya Pilpres menang," kata Ferdinand saat dihubungi wartawan, Kamis (20/12/2018).

Baca Juga: Prabowo - Sandiaga Punya Pelatih Debat Pilpres 2019

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI