Sambut Persija, Anies: Ini Adalah Perayaan Rakyat

Sabtu, 15 Desember 2018 | 12:28 WIB
Sambut Persija, Anies: Ini Adalah Perayaan Rakyat
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tampak menyambut rombongan Persija dari di Balai Kota, Jakarta. (Suara.com/ Ummi Hadyah Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rombongan Tim Persija Jakarta tiba di Balai Kota, Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Sabtu (15/12/2018). Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyambut rombongan Persija Jakarta.

Kedatangan rombongan Persija Jakarta yang menggunakan mobil Transjakarta yang didesain khusus untuk arak-arakan, disambut antusias ribuan pendukung Persija Jakarta yang sudah memadati jalan Medan Merdeka Selatan.

Menurut pengamatan Suara.com, Gubernur Anies Baswedan tampak menyambut rombongan Persija dari atas tembok pagar Balai Kota.

Anies yang mengenakan baju kaos bertuliskan 'Champions 2018 Persija Jakarta', melambaikan tangan kepada para pendukung Persija baik di dalam bus Transjakarta dan di sepanjang Jalan Medan Merdeka Selatan.

Baca Juga: Rayakan Persija Juara, Jakmania Padati Balai Kota DKI

Anies juga tampak menujukkan jari telunjuk dan jempol yakni salam Persija Jakarta. Ia menyebut pawai kemenangan Persija Jakarta di Balai Kota merupakan pawai perayaan rakyat dan keberhasilan baik itu pemain, pelatih dan pendukung Persija Jakarta.

"Kita merayakan ini sebagai perayaan rakyat, keberhasilan Persija, para pemainnya, pelatih dan jutaan pendukung persija yang ke mana pun Persija main, selama ini selalu didukung dan didampingi," ujar Anies.

Tak hanya itu, Anies juga mengatakan kemenangan Persija di Liga 1 2018 merupakan sebuah babak baru bagi Persija Jakarta. "Karena itu ini adalah perayaan rakyat dan insyaAllah kemenangan ini jadi babak baru," tandasnya.

Sebagaimana diketahui. Persija berhasil menjadi juara Liga 1 2018. Berkat torehan tersebut, tim kesayangan Jakmania itu berhak ikut serta di liga Champions Asia 2019 melalui babak kualifikasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI