Disambut di Balai Kota, Ini Rute Konvoi Kemenangan Persija Jakarta

Jum'at, 14 Desember 2018 | 12:16 WIB
Disambut di Balai Kota, Ini Rute Konvoi Kemenangan Persija Jakarta
Persija Juarai Liga 1 2018
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan akan menggelar konvoi Persija Jakarta usai menjadi kampiun Liga 1 2018 pada Sabtu (15/12/2018) besok. Rencananya, seluruh pemain Persija akan mengikuti konvoi itu.

Anies mengatakan, Pemprov DKI bersama dengan tim Persija dan Polda Metro Jaya telah berdiskusi membicarakan rencana konvoi Persija. Hasilnya, acara itu akan digelar mulai pukul 09.00 WIB.

"Jadi besok insyaallah kita akan menyambut Persija dan pendukungnya di Balai Kota. Kemarin tim dari Persija, tim Pemprov DKI dan dari Polda sudah bertemu," kata Anies saat ditemui di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat (14/12/2018).

Acara konvoi rencananya akan dimulai dari Patung Panahan Gelora Bung Karno melewati Jalan Jenderal Sudirman menuju Bundaran Hotel Indonesia dan mengakhiri konvoi di Balai Kota DKI Jakarta. Seluruh pemain Persija akan ikut dalam konvoi sambil membawa piala kemenangan, diikuti oleh para pendukung yang tergabung dalam Jakmania.

Baca Juga: Nahas, Bocah Tuna Rungu Tewas Tenggelam di Saluran Drainase Kebun Binatang

"Iring-iringan sampai ke Balai Kota dan nanti di sini disambut seperti juga penyambutan ketika Persija memenangkan Piala Presiden," ungkap Anies.

Persija telah memutus puasa gelar juara usai menundukan Mitra Kukar dengan skor 2-1 pada Minggu (9/12/2018). Gelar juara menjadi catatan manis bagi Persija karena terakhir kali mereka mendapatkan gelar serupa adalah tahun 2001 atau 17 tahun lalu.

Pihak Persija sempat mengusulkan untuk menggelar acara konvoi kemenangan sesaat setelah Persija usai bertanding melawan Mitra Kukar pada Minggu (9/12/2018). Namun, usulan itu ditolak lantaran acara belum mengantongi izin dari kepolisian.

Rencana konvoi kemenangan pun dijadwalkan akan digelar pada Senin (10/12/2018) pukul 14.00 WIB. Namun, rencana itu kembali batal, sebab para pemain Persija harus menyimpan tenaga untuk menghadapi pertandingan di Bali pada Rabu (12/12/2018).

Baca Juga: Polisi Bantah Tersangka Curanmor Meninggal di Ruang Penyidik Polresta Depok

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI